Liputan6 RSS
Liputan6 RSS |
- Niat Kerja Bakti, Aksi Kocak Bapak-Bapak yang Ubah Gerobak Dorong Jadi Roller Coaster
- BPBD Lumajang Siapkan Titik Pengungsian Antisipasi Muntahan Lava Pijar Gunung Semeru
- Kasus Covid-19 Meningkat, Mendagri Minta Kepala Daerah Proaktif Kendalikan Penyebaran
- BRI Hadirkan 400 UMKM dalam Brilian Preneur UMKM Export 2020
- Pria Difabel Ini Menginspirasi Warga dengan Usaha Sabun Cair
- Kronologi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif COVID-19
- Gelandang MU Terpukau dengan Naluri Gol Edinson Cavani
- Cek Fakta: Ada Akun Twitter Catut Nama Bank BRI, Simak Penelusurannya
- Lapas Pekanbaru Mulai Lepas dari Belenggu Covid-19
- VIDEO: Anies Baswedan Positif Covid-19, Isolasi Terpisah dari Keluarga
- Pose Konyol Cosplayer Bergaun Pengantin dalam Pemotretan 1 Dekade Ultah Pernikahan
- Mischa Chandrawinata Keluhkan Romantika Saudara Kembar: Gue Syuting, Malah Kakak Yang Terkenal
- Positif Covid-19, Anies Baswedan Trending Topic di Twitter
- Usai Terkonfirmasi Positif Covid-19, Anies Baswedan Minta Layanan Publik Tetap Jalan
- Podcast Bareng Bobby Nasution, Deddy Mizwar Sebut Kekuasaan Sarana Ibadah
- Kim Jong-Un dan Keluarga Dilaporkan Telah Diberi Vaksin COVID-19 dari China
- BRI Kembali Gelar BRILIAN PRENEUR UMKM Export 2020, Target Transaksi USD 50 Juta
- Positif COVID-19, Anies Baswedan: Penyakit Ini Bisa Menghampiri Siapa Saja, Mari Disiplin 3M
- Semua Halte Transjakarta Kini Berfasilitas Wifi Tanpa Bayar
- Anies Baswedan Positif Covid-19, Kantor Gubernur DKI Ditutup Sementara
- Video Pembukaan Mal Terbesar di Kamerun Ini Viral, Antreannya Bikin Elus Dada
- Positif Covid-19, Anies Baswedan Minta Orang yang Berkontak Dengannya Tes
- Anies Baswedan Positif COVID-19 dan Peringatan Virus Corona Masih Ada di Jakarta
- Hindari Guguran Lava, Warga Lereng Gunung Semeru Tinggalkan Rumah Mereka
- Kiesha Alvaro Sudah Kenalkan Saskia Chadwick ke Keluarga, Bagaimana Tanggapan Pasha Ungu?
- Positif Covid-19, Anies Baswedan Tetap Pimpinan Rapat Secara Virtual
- BPS Sebut 83 Kota Inflasi, Tertinggi di Tual Maluku
- Fadel Muhammad: Pilih Pemimpin yang Pro Terhadap Petani dan Pertanian Indonesia
- Pasukan Khusus TNI Pemburu Kelompok MIT Tiba di Palu
- Pemimpin Demonstran Thailand Didakwa Penghinaan Terhadap Monarki
- Foto Viral Calon Pengantin Wanita yang Ditinggal Kekasih 3 Minggu Sebelum Hari Pernikahan
- FOTO: Aksi Rakyat Papua di Monas Dibubarkan Polisi
- Jadwal Liga Champions MU vs PSG, Inter Bertemu Monchengladbach : Live SCTV dan Vidio 2-3 Desember 2020
- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif Covid-19, Ini 5 Faktanya
- VIDEO: Gunung Illi Lewotolok Terus Aktif, Potensi Erupsi Makin Besar
- Money Heist Resmi Dibuat Ulang Jadi Drakor, Ini Dia Bocorannya
- Mendagri Minta Kepala Daerah untuk Fokus Mengendalikan Penyebaran Covid-19 di Daerah
- Prihatin Video Sudutkan Risma, Pendukung Machfud Arifin: Itu Bukan Cerminan Warga Surabaya
- Kronologi Kenaikan Aktivitas Vulkanik Gunung Semeru hingga Semburkan Awan Panas
- Lonjakan Covid-19 Jateng 2.036 Kasus per Hari, Dinkes: Salah Data
- Positif Corona, Anies Baswedan Minta Kontak Eratnya Lakukan Swab Test COVID-19
- Live Streaming Indosiar FTV Kisah Nyata Spesial: Salah Pilih Suami Gara-gara Cinta Buta, Selasa 1 Desember 2020
- Sering Dipuji Mirip Jennie Blackpink, Ini 6 Potret Gege Elisa Tanpa Makeup
- Ngobras Bareng Cakra Khan, Bamsoet Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa
- VIDEO: Anies Baswedan Ungkap Kronologi Bisa Terpapar Covid-19
- BPS Catat Inflasi November 2020 di Angka 0,28 Persen
- PLN Gerak Cepat Atasi Mati Lampu di Sebagian Jakarta
- Anies Baswedan Positif COVID-19, Gubernur Ibu Kota Pertama di ASEAN yang Terinfeksi
- Sebagian Wilayah Jakarta Mati Listrik, Warganet Mengeluh
- Meskipun Positif Corona COVID-19, Anies Baswedan Pastikan Tetap Bekerja
Niat Kerja Bakti, Aksi Kocak Bapak-Bapak yang Ubah Gerobak Dorong Jadi Roller Coaster Posted: 30 Nov 2020 09:04 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Bagi seseorang yang tinggal di daerah hingar bingar suasana perkotaan, bertegur sapa dengan tetangga sebelah menjadi hal langka. Berbeda dengan suasana di kampung yang masih kental keakrabannya. Tak jarang, jika ada tetangga yang hajatan mereka tak segan-segan bergotong royong untuk membantu. Kebetulan, saat ini lingkungan sehat tengah menjadi perhatian utama untuk memerangi virus Corona. Agar suasana tidak terlalu menegangkan, tak jarang bapak-bapak membuat lelucon yang menghibur. Lewat unggahan video TikTok @aldhebara, menunjukkan aksi kocak bapaknya ketika bermain seluncuran menggunakan gerobak dorong pasir saat hendak kerja bakti membersihkan lingkungan tempat tinggal mereka pada Minggu, 29 November lalu. Percobaan berulang kaliTempat yang biasanya digunakan sebagai wadah menaruh pasir dijadikan tempat duduk bapak-bapak itu untuk mengemudikan gerobaknya. Di balik keceriaan itu, rupanya bapak-bapak tersebut telah berulang kali mencoba menyeimbangkan gerobak dorongnya. Percobaan pertama gagal karena barisan pertama terputus sesaat rangkaian gerobak itu didorong oleh bapak yang berdiri di belakang. ini vidio asli nya, edisi keseruan kerja bakti dik kampung 🤣😂🤣😂🤣😂🙏🙏 Bermain sambil kerja baktiWarga sekitar bahkan tak kuasa menahan tawa karena merasa terhibur dengan aksi kocak bapak-bapak itu. Respons WarganetUnggahan tingkah kocak bapak-bapak saat hendak kerja bakti menarik perhatian warganet. Sebagian dari mereka merasa terhibur dengan ulah bapak-bapak itu yang jarang ditemui bagi individu yang tinggal di perkotaan. "MasyaAllah,, seneng banget pada kompak gitu ya yg pegang kamera kek renyah banget ketawanya," tulis akun @Risa Apriani. "Gabisa ngebayangin kalo emak emak lagi bengek, pasti selalu mukul.... pengalaman soalnya," kata akun @Hai bambank. "Hal hal kaya gini ga bakal ada di perumahan elit yang tembok dan pagernya tinggi tinggi," ungkap akun @SAPI BIRAHI. "Seru juga ya punya tetangga kek gitu kalau di sini tetanggaku cuma bisa ngumpul2 trs ngomongin orang sama2 seru," balas akun @Mujianto Scout. "Walaupun jokes bapack bapack garing tapi kelakuanya ga garing ya bund btw asik ya warganya," sahut akun @ultramen makan ramen. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BPBD Lumajang Siapkan Titik Pengungsian Antisipasi Muntahan Lava Pijar Gunung Semeru Posted: 30 Nov 2020 09:03 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang akan mendirikan posko pengungsian dan dapur umum di Lapangan Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh. Hal ini untuk mengantisipasi warga terdampak lava pijar Gunung Semeru sekitar 500 orang. BPBD Lumajang juga mengimbau masyarakat yang tinggal di lereng Gunung Semeru, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mengungsi ke titik aman dengan arahan petugas BPBD. Ini sebagai antisipasi akibat muntahan lava pijar Gunung Semeru. "Luncuran lava pijar dari kawah Jonggring Saloko Gunung Semeru jaraknya semakin jauh dari 1.000 menjadi 3.000 meter ke arah Besuk Kobokan," tutur Kepala Bidang Pencegahan, Kesiapsiagaan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang Wawan Hadi Siswoyo, seperti dikutip dari Antara, Selasa (1/12/2020). BPBD Lumajang meminta masyarakat mengungsi ke titik aman dengan arahan petugas BPBD. Langkah ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan akibat muntahan lava pijar Gunung Semeru. "Beberapa pengungsian sempat tersebar di beberapa lokasi, namun pagi ini kami akan fokuskan di satu tempat untuk memudahkan penanganan," ujar dia. Dia menuturkan, BPBD akan mendirikan posko pengungsian dan dapur umum di lapangan Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, karena diprediksi warga yang terdampak lava pijar Gunung Semeru sekitar 500 orang. "Untuk jumlah pastinya kami masih melakukan assesment di lapangan karena keselamatan warga prioritas utama," ujar dia. Ia mengatakan warga sempat mengungsi di Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru di Gunung Sawur, tetapi sebagian warga pagi tadi sudah kembali ke rumahnya. Pantauan di lapangan sebagian warga di lereng Gunung Semeru mulai berbondong-bondong ke arah pengungsian dengan arahan petugas BPBD Lumajang.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Ada Kenaikan Jumlah Gempa GuguranBupati Lumajang Thoriqul Haq bersama rombongan juga menuju lokasi pengungsian di lereng Gunung Semeru. Berdasarkan rilis PVMBG menyebutkan pengamatan visual menunjukkan adanya kenaikan jumlah gempa guguran dan beberapa kali awan panas guguran. Kenaikan tersebut diakibatkan oleh adanya ketidakstabilan kubah lava di bagian puncak. Dari kegempaan hingga 1 Desember 2020 pukul 06.00 WIB didominasi oleh vempa guguran dan beberapa kali gempa awan panas guguran. Saksikan Video Pilihan di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kasus Covid-19 Meningkat, Mendagri Minta Kepala Daerah Proaktif Kendalikan Penyebaran Posted: 30 Nov 2020 09:01 PM PST Liputan6.com, Jakarta Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian dorong keseriusan seluruh kepala daerah untuk tegas dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Sebab, kepala daerah sebagai penanggung jawab di daerahnya dalam pengendalian penyebaran Covid-19, dan serius untuk menekan kasus kasus positif penyebaran Covid-19. Apalagi menyoroti kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang bertambah 6.267 orang, sehingga totalnya menjadi 534.266 orang per 29 November 2020. Jumlah tersebut merupakan penambahan kasus tertinggi sejak kasus pertama di Indonesia. Sementara itu, pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 3.810. Totalnya, menjadi 445.793 kasus dengan tingkat kesembuhan mencapai 84,035 persen. "Angka-angka ini memperlihatkan bahwa pandemi Covid-19 di Indonesia tengah memburuk, sehingga butuh langkah cepat dan proaktif dari kepala daerah untuk mengatasi ini untuk mengendalikan penyebaran Covid-19," kata Mendagri di kantor Kemendagri, Senin (30/11/2020). Oleh sebab itu, Mendagri sangat berharap kepala daerah memberikan perhatian lebih khusus kepada masyarakat di daerahnya untuk menerapkan 3M + 1, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mencegah serta menghindari kerumunan. Menurutnya, hal itu juga sudah jelas diatur dalam Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19. Sehingga tidak ada lagi alasan untuk melanggar protokol kesehatan. "Penanganan Covid-19 membutuhkan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah. Saya harap kepala daerah dapat menjadi ujung tombak sosialisasi penerapan protokol kesehatan," imbuhnya.
Tantangan Pengendalian Covid-19Mendagri juga menambahkan, menurutnya pengendalian Covid-19 merupakan tantangan untuk kepala daerah sebab tidak hanya berkaitan dengan masalah kesehatan semata, tetapi juga ekonomi. Untuk itu, kepala daerah didorong untuk menjaga keseimbangan antara langkah- langkah pemulihan ekonomi dan penanganan kesehatan, karena dua hal tersebut harus berjalan beriringan. "Ujian kepemimpinan itu ada disaat krisis, bukan disaat normal. Coba mengeluarkan strategi bagaimana menangani kesehatan sebaik mungkin, tapi sekaligus tidak membiarkan ekonomi menjadi mandek (berhenti), tetap bergerak," tandasnya. Mendagri juga meminta kepala daerah untuk segera menyosialisasikan kebijakan dan mekanisme vaksinasi Covid-19, termasuk penyiapan anggaran dan pendapatan belanja daerah (APBD) masing-masing daerah.
(*) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BRI Hadirkan 400 UMKM dalam Brilian Preneur UMKM Export 2020 Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - BRI kembali menggelar Briliant Preneur UMKM Export 2020 yang berlangsung pada 1-15 Desember 2020. Acara ini menghadirkan lebih dari 400 UMKM pilihan dari empat kategori berbeda yaitu Fashion, Accessories & Beauty, Home Decor & Craft, dan Food & Beverage. "BRILIAN PRENEUR UMKM Export tujuan utamanya adalah supaya UMKM kita tidak hanya produknya diserap pasar domestic tapi juga bisa diserap pasar ekspor, dengan demikian akan banyak menyerap tenaga kerja dan bisa menjaga sustainability keberlangsungan masyarakat," kata Direktur Utama Bank BRI Sunarso dalam Konferensi Pers Daring UMKM EXPO(RT) Briliant Preneur 2020, Selasa (1/12/2020). Dengan begitu jika produk UMKM di Indonesia banyak yang menggunakan dan mengkonsumsi, otomatis bisa membuka lapangan pekerjaan lebih luas lagi. Karena tidak hanya menjangkau pasar domestik namun juga pasar global. Kata Sunarso data menunjukkan bahwa dari sisi entitas bisnis di Indonesia ternyata pelaku usaha di Indonesia itu 99 persen adalah UMKM hanya 1 persen yang non UMKM. Artinya kontribusi UMKM terhadap PDB itu 60,9 persen dan penyerapan tenaga kerja oleh UMKM itu sebesar 97 persen. "Apabila produk UMKM banyak yang mengkonsumsi, dan yang mengkonsumsi itu tidak terbatas pada konsumen domestik, semakin banyak kita mengkonsumsi produk UMKM baik domestic maupun ekpsor artinya akan meningkatkan penyerapan tenaga kerja dan pemasukan (income)," katanya. Oleh karena itu BRI mendorong dan mendukung agar produk-produk UMKM Indonesia bisa diminati oleh pasar global dengan mengadakan Briliant Preneur UMKM Export 2020, yang bertujuan untuk membantu mensejahterakan para pelaku UMKM di masa pandemi corona covid-19 untuk bangkit dan berkembang. "Kita melihat fakta dan data bahwa 97 persen orang bekerja di UMKM ini cara mulia untuk kita berjuang berkomitmen untuk menumbuh kembangkan UMKM, khususnya dalam situasi wabah covid-19," pungkasnya. UMKM DKI Jakarta Kini Punya Ruang Khusus untuk Naik KelasAsosiasi UMK Naik Kelas DKI Jakarta mengadakan acara peluncuran program khusus untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di DKI Jakarta yang diberi nama "Ruang Naik Kelas", pada Jumat kemarin. Tujuan diadakannya program ini untuk menjadi wadah mempermudah proses pelatihan dan pembinaan anggota UMKM. Acara diadakan secara di basecamp Ruang Naik Kelas yang terletak di KSK Building kawasan Cideng, Jakarta Pusat. Dihadiri langsung oleh Founder Ruang Naik Kelas Soni Laberta yang juga sebagai ketua Umum Asosiasi UMKM Naik Kelas DKI Jakarta dan turut hadir secara daring Raden Tedy selaku Ketua Umum Asosiasi UMKM Naik Kelas. Soni Laberta menjelaskan adanya Ruang Naik Kelas ini adalah sebagai bentuk nyata dari Asosiasi UMKM Naik Kelas dalam upaya meningkatkan daya saing pelaku UMKM untuk menjadi lebih maju dan berkembang. "Kedepannya akan dilakukan jangkauan lebih luas supaya bisa diakses oleh pelaku UMKM secara umum," jelas dia dalam keterangan tertulis, Sabtu (28/11/2020). Dalam acara tersebut juga ada pojok galeri produk UMKM DKI Jakarta dengan beragam jenis, mulai dari makanan, craft dan fashion. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pria Difabel Ini Menginspirasi Warga dengan Usaha Sabun Cair Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Seorang pria dengan disabilitas akibat polio melawan stigma dan budaya Kenya kalau difabel mengganggu orang-orang dan jadi objek simpati pada difabel. Padahal setiap harinya, semakin banyak penyandang disabilitas yang tampil unggul dengan keterampilan luar biasa dan berkontribusi pada ekonomi global. Setiap penggangguran dengan kondisi difabel berjuang dan bersaing mencari pekerjaan dan menghadapi tantangan tersendiri yang harus mereka atasi. Tetapi bagi kebanyakan penyandang disabilitas, termasuk Bugembe Nelson yang menjadi pahlawan kali ini, mereka memiliki satu kesamaan yaitu memiliki tekad dan karakter yang kuat untuk sukses. Meskipun nelson terserang wabah polio saat kecil, hal tersebut tidak menghalangi tekadnya untuk mencapai segala hal yang ia impikan. Ia tidak malu menunjukkan diri ke dunia dan ia yakin tidak lama lagi usahanya akan membuahkan hasil.
usaha sabunAdapun kini ia disibukkan dengan usaha barunya berjualan sabun cair serbaguna dan sampo anjing. Sambil berpose di depan kamera dengan mengangkat produknya dengan kedua tangannya, ia memberikan caption di postingannya, "Tanpa orang tua kaya. Tanpa bantuan. Berjuang sepanjang hari setiap hari. Dukung atau beritahu seseorang tentang usaha saya. Sampo anjing dan sabun cair serbaguna. Terima kasih." Postingannya tersebut tidak hanya menerima banyak cinta dan ucapan selamat, tetapi juga banyak yang mendukung usahnya dengan membeli beberapa produknya. Banyak yang memberikan komentar, beberapa diantaranya sebgai berikut. "Jika ia bisa usaha sendiri, mengapa Anda yang diberkahi tubuh tanpa cacat menyangkal setiap kesempatan untuk melatih mengembangkan diri. Apa yang Anda tanam di kepala Anda, itulah yang membangun diri Anda sepenuhnya. Mari kita percaya dan capai kesuksesan," tulis Mugenyi Barnabas. @ mwanaishamusa1 menulis: "Wow! Semoga Tuhan memberkati semua usahamu! Aku percaya padamu! Anda akan menjadi hebat." @ yvettemariah1 menulis: "Anda adalah inspirasi bagi banyak orang ... jangan pernah berhenti. Kirim cinta banyak-banyak." @ AndyMediaUg2: "Anda pasti akan menang dalam hidup. Tuhan mendukungmu, saudaraku. Ini masalah waktu hingga semua yang indah akan terjadi pada tempatnya." @KyaterekeraP menulis: "Bahkan langit tidak bisa menjadi batas untukmu bro. Para pemuda perlu belajar darimu." Infografis Akses dan Fasilitas Umum Ramah Penyandang DisabilitasSimak Video Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kronologi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif COVID-19 Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan ke publik bahwa dirinya positif COVID-19 tanpa gejala. Melalui video yang diunggah di saluran Youtubenya, Anies Baswedan memaparkan bagaimana dirinya bisa diketahui terpapar COVID-19. Anies mengatakan bahwa selama ini dirinya rutin melakukan tes usap atau swab test PCR untuk virus corona. Terakhir, ia menjalani tes pada 25 November 2020 dan hasilnya negatif. Namun, usai mendengar Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria positif COVID-19, Anies yang sempat berkontak dekat dengannya segera menjalani swab test antigen pada Minggu, 29 November 2020. Hasilnya negatif. "Lalu, hari Senin tanggal 30 November, saya kembali menjalani swab PCR sebagai konfirmasi atas hasil antigen hari sebelumnya, dan ternyata malamnya, dini hari, saya mendapatkan kabar kalau hasilnya positif," kata Anies Baswedan.
Tanpa GejalaAnies pun segera mengumumkan hasil tesnya kepada publik, agar mereka yang pernah berinteraksi dengannya bisa segera melakukan protokol penanganan COVID-19 yang berlaku. Seperti melakukan tes usap dan isolasi mandiri. "Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari ini, silahkan langsung hubungi puskesmas terdekat untuk menjalani tes usap," kata Anies Baswedan Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa tim pelacak (tracing) Dinas Kesehatan akan menghubungi, mendata, dan mencatat semua yang pernah kontak erat dengannya, untuk menjalankan prosedur terkait COVID-19. Ia pun menyatakan bahwa saat ini kondisinya baik. "Saat ini, kondisi saya alhamdulillah baik, alhamdulillah tidak ada gejala," kata mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.
Pesan Bagi MasyarakatAnies mengatakan dirinya akan melakukan isolasi mandiri di rumah dinasnya sendirian, serta mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan oleh tim medis. Sementara keluarganya akan tinggal terpisah di rumah pribadinya. "Saya akan tetap bekerja dari rumah, bekerja secara virtual, memimpin rapat-rapat secara virtual, dan memang sejak bulan Maret yang lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual," ujarnya. Dia juga meminta doa bagi dirinya dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, agar cepat pulih sehingga bisa kembali bekerja secara penuh di Balai Kota. Tak lupa, Anies mengingatkan bahwa COVID-19 masih ada dan bisa menghampiri siapa saja. Maka dari itu, masyarakat diminta untuk lebih disiplin menggunakan masker, rutin mencuci tangan, serta menjaga jarak. "Ikhtiar itu harus dilakukan, untuk kita sama-sama menjaga dari risiko penularan." Infografis DISIPLIN Protokol Kesehatan Harga MatiSimak Juga Video Menarik Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Gelandang MU Terpukau dengan Naluri Gol Edinson Cavani Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Manchester - Edinson Cavani menjadi bintang lapangan saat Manchester United (MU) mengalahkan Southampton pada pekan ke-10 Liga Inggris, Minggu (29/11/2020). Striker asal Uruguay itu menjadi katalisator dalam combeback mengesankan Setan Merah. Edinson Cavani masuk di awal babak kedua setelah MU sempat tertinggal 0-2 pada paruh pertama. Dia memiliki andil untuk membalikkan skor menjadi 3-2 untuk kemenangan Setan Merah. Cavani berperan dalam gol Bruno Fernandes. Setelah itu, dia mencetak dua gol dalam 15 menit terakhir jelang pertandingan usai. Laga MU kontra Southampton bisa bilang sebagai pertandingan paling dramatis di Liga Inggris sejuah musim ini.
Sempat DiragukanBanyak yang meragukan Edinson Cavani ketika MU mendatangkannya dari Paris Saint-Germain (PSG) di musim panas. Meski didapat dengan gratis, perekrutan pemain berusia 33 tahun itu dianggap sebagai 'pembelian panik' karena MU tidak aktif dalam bursa transfer. Tapi, Cavani kini telah membuktikan kualitasnya sebagai striker yang haus gol. Dia sudah mencetak tiga gol dalam lima penampilannya di Liga Inggris sejauh ini.
Bruno Fernandes KagumGelandang MU Bruno Fernandes mengaku kagum dengan naluri gol yang dimiliki Cavani. Dia percaya masih banyak lagi yang akan diberikan mantan pemain Napoli itu. "Bagi saya, dia adalah salah satu striker yang bisa mencium gol seperti yang Anda lihat dua kali. Dia mencium gol, Anda harus memiliki perasaan ini untuk mencetak dua gol ini," kata Fernandes kepada media resmi klub. "Seperti yang saya katakan beberapa minggu dan beberapa bulan yang lalu, Edinson akan membantu kami dan dia sudah membantu."
Liga ChampionsFernandes justru menilai permainan terbaik Cavani saat MU melawan Istanbul Basaksehir di penyisihan grup Liga Champions. "Bagi saya, salah satu permainan terbaik yang dia mainkan adalah melawan Basaksehir di Liga Champions," ucap pemain asal Portugal itu. "Tidak ada yang membicarakan hal itu karena dia tidak mencetak gol tetapi dia melakukan permainan yang luar biasa." "Dia banyak membantu dan dia akan membantu lebih banyak lagi di masa depan," pungkas Fernandes. Saksikan Video Edinson Cavani di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Cek Fakta: Ada Akun Twitter Catut Nama Bank BRI, Simak Penelusurannya Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Pengguna Twitter dikejutkan dengan kemunculan akun yang mengklaim sebagai Bank BRI. Akun dengan alamat @BRI_ID1 ini berada di Twitter sejak November 2020. Akun tersebut menjawab pertanyaan dari beberapa customer Bank BRI dan meminta menghubungi sebuah nomor melalu aplikasi WhatsApp. Sejak aktif di Twitter, akun @BRI_ID1 ini menjawab pertanyaan tentang keluhan customer Bank BRI, mulai dari masalah transfer hingga gangguan di mesin ATM. Akun yang mengklaim sebagai PT Bank Rakyat Indonesia itu hanya memiliki 10 pengikut di Twitter. Akun ini kali terakhir menjawab pertanyaan customer pada 28 November 2020. Lalu, benarkah itu akun asli dari dari Bank BRI?
Penelusuran FaktaUntuk menelusuri kebenaran klaim dari akun Twitter @BRI_ID1, Cek Fakta Liputan6.com membuka situs Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo). Dari situs tersebut, ada artikel berjudul: "[HOAKS] Akun Twitter Mengatasnamakan Bank BRI". Dalam artikel tersebut, Kominfo menyatakan akun Twitter resmi yang dimiliki Bank BRI bernama @BANKBRI_ID dan memiliki pengikut lebih kurang sekitar 162.900. Pada akun resmi milik Bank BRI disebutkan agar masyarakat terutama pengguna platform Twitter berhati-hati terhadap akun @BRI_ID1 karena merupakan akun palsu. Selanjutnya, Cek Fakta Liputan6.com juga mengunjungi akun Twitter resmi milik Bank BRI, @BANKBRI_ID yang mendapat centang biru atau terverifikasi. Dari akun tersebut, Bank BRI menjawab pertanyaan seorang customer yang sudah tertipu setelah mengikuti arahan dari akun palsu tersebut. Berikut ini bantahan dari akun resmi Bank BRI:
KesimpulanAkun Twitter @BRI_ID1 yang memiliki 10 pengikut merupakan hoaks alias akun palsu dari Bank BRI. Akun Twitter resmi yang dimiliki Bank BRI bernama @BANKBRI_ID yang memiliki tanda centang biru.
Tentang Cek FaktaLiputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat. Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Saksikan video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Lapas Pekanbaru Mulai Lepas dari Belenggu Covid-19 Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Pekanbaru - Covid-19 sepertinya mulai pergi dari Lapas Pekanbaru. Kini tinggal 12 warga binaan menjalani isolasi karena hasil tes usap belum menunjukkan negatif Covid-19. Menurut Plt Lapas Pekanbaru Alfonsus Wisnu Ardianto, 12 warga binaan terkonfirmasi Covid-19 masih diisolasi di sel khusus. Dalam sel khusus itu, petugas medis memberikan obat sesuai gejala. Mereka juga rutin berolahraga setiap pagi untuk meningkatkan daya tahan tubuh. "Kemudian menerapkan disiplin protokol kesehatan, begitu juga dengan warga binaan lain. Wajib pakai masker, rajin cuci tangan, dan berjarak," kata Alfonsus, Senin siang, 30 November 2020. Alfonsus menerangkan, 462 warga binaan di Lapas beberapa waktu lalu terkonfirmasi Covid-19. Pihak lapas tidak mengetahui siapa yang pertama membawa virus dari China ini masuk menembus dinding penjara.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Belum Ada KunjunganLapas menyediakan beberapa blok untuk isolasi dan terpisah dari warga binaan sehat. Mereka dirawat petugas medis dengan jumlah terbatas lalu melakukan lagi swab massal. "Hasilnya 450 dinyatakan negatif dan sudah selesai menjalani isolasi," kata Alfonsus. Meski dinyatakan negatif, Lapas masih memeriksa kesehatan 450 warga binaan sembuh itu secara rutin. Mereka juga diberikan multivitamin dan obat-obatan penambah imunitas. "Protokol kesehatan juga dilakukan secara ketat agar Covid-19 tidak datang lagi," jelasnya. Alfonsus menyebut Lapas belum mengadakan kunjungan untuk keluarga. Pasalnya, belum ada perintah baru dari pemerintah pusat untuk mengadakan besuk keluarga. "Kami juga belum menerima titipan makanan, setelah kami yakinkan semua selesai, baru kami buka kembali," ucap Alfonsus. Simak video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Anies Baswedan Positif Covid-19, Isolasi Terpisah dari Keluarga Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Anies Baswedan akan menjalani mandiri setelah terkonfirmasi positif Covid-19. Anies akan menjalani isolasi terpisah dari keluarganya. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pose Konyol Cosplayer Bergaun Pengantin dalam Pemotretan 1 Dekade Ultah Pernikahan Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang memiliki cara tersendiri dalam merayakan suatu hal dalam hubungan. Tak terkecuali dengan pasangan di Jepang, seorang cosplayer dengan akun Twitter @Gin_yotchan dan sang suami saat merayakan ulang tahun pernikahan. Dilansir dari laman Soranews24, Selasa (1/12/2020), cosplayer dan suaminya menandai ultah pernikahan mereka yang ke-10 tahun dengan menjalani konsep pemotretan yang tak biasa. Keduanya pun mengenakan busana pernikahan dalam sesi tersebut. Ada beberapa potret awal yang dibagikan sang cosplayer menampilkan kebersamaan mereka yang manis di momen yang spesial. Namun menariknya, mereka berpose menarik, tak seperti kebanyakan pasangan. "Tidak mungkin bagi kami untuk mengambil foto yang serius tanpa membuat tertawa," jelas Gin. Keterangan itu pula yang menjadi jawaban dari beragam pose unik dan energik dari pemotretan ulang tahun pernikahan sang cosplayer dan suaminya. Pemotretan hadir dengan pose tendangan lompat, force choke ala Darth Vader, hingga Street Fighter hadoken. Salah satu yang tak kalah mencuri perhatian dari pemotretan ultah pernikahan ini adalah gaya ikonik kamehameha dari Dragol Ball. Cosplayer dan sang suami pun sangat menghayati setiap pose meski tampil dalam balutan busana pengantin. Curi PerhatianTak hanya itu saja, cosplayer dan sang suami juga mengunggah potret seru lainnya. Termasuk ketika berpose ala potret friendzone Justin Wong Chun-li yang populer. Potret menarik dan konyol lainnya berlanjut dengan potret keluarga yang begitu menyenangkan. Potret itu mengabadikan Gin tengah memegang bola di hadapan suami dan anak-anaknya di lapangan. Sejak diunggah melalui Twitter pada 22 November lalu, potret itu sukses menjadi sorotan. Potret ini di-retweet sebanyak 3,1 ribu kali, disukai sekitar 22 ribu kali, serta ada 43 komentar. Tak sedikit pula yang mengucapkan selamat atas hari jadi pernikahan pasangan ini. "Selamat atas tahun ke-10 pernikahan Anda," tulis seorang warganet. "Selamat untuk Gin-chan dan saya merasa santai dengan gambar yang terlalu bagus," lanjut warganet lainnya. Infografis Bedanya Kartu Nikah dengan Buku NikahSaksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Mischa Chandrawinata Keluhkan Romantika Saudara Kembar: Gue Syuting, Malah Kakak Yang Terkenal Posted: 30 Nov 2020 09:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Karier Mischa Chandrawinata melambung lewat sinetron Samudra Cinta di SCTV. Adik Nadine Chandrawinata ini debut di layar lebar lewat film Apa Artinya Cinta bareng Shandy Aulia. Sejak itu Mischa Chandrawinata konsisten di dunia akting hingga sekarang. Mischa Chandrawinata punya saudara kembar, yakni Marcel Chandrawinata yang juga terjun di dunia seni peran. Salah satunya, lewat film Catatan Akhir Sekolah karya Hanung Bramantyo. Diakui Mischa Chandrawinata, punya saudara kembar tak 100 persen menyenangkan. Adik ipar Dimas Anggara ini berbagi romantika membangun karier di dunia seni bareng saudara kembar. Oh, Kamu Punya Adik"Gue yang syuting sinetron lama, dipanggilnya tetap nama Marcel. Marcel-nya yang terkenal. Jadi kayak zonk banget… Gue di mana-mana dipanggilnya Marcel," curhat Mischa Chandrawinata. "(Gue jawab) enggak, gue adiknya. Dia bilang, oh kamu punya adik? Oh my God, ampun-ampun. Gue yang syuting, dia yang terkenal. Kemarin banyak banget endorse-endorse Instagram, sorry banget ya Cel, tapi Instagram gue follower-nya lebih banyak dari lo," sambungnya. Dia Terus Yang DicariPengakuan ini terekam dalam video "Patah Hati, Mischa Chandrawinata Mendekatkan Diri Dengan Tuhan" yang dipublikasikan kanal YouTube Daniel Mananta Network, Senin (30/11/2020). "Tapi dia terus yang dicari, karena dipikir tuh Marcel yang main di sinetron terus soalnya. Mischa yang jarang-jarang aktif di TV padahal itu gue yang main, follower gue lebih banyak tapi kenapa dia yang ditawari terus," kata Mischa Chandrawinata. Dibanding-bandingkan dengan MarcellBukan berarti Mischa Chandrawinata benci saudara kembarnya. Ia sayang meski kadang sebal. Sayang karena bagaimana pun Marcel saudara sedarah. Sebal, lantaran orang sering membanding-bandingkan. Dibandingkan dengan Marcel, membuat Micha Chandrawinata bersusah hati. Ini terjadi sejak ia SMA. Aktor kelahiran Hannover, 29 Maret 1987, ini ingat betul saat SMA, Marcel Chandrawinata dicap lebih pintar daripadanya. Marcell Lebih Pintar?"Apalagi kalau ngomongin bukan dari pekerjaan doang ya. Marcel lebih pintar karena dia ambil kelas IPA. Gue IPS. Marcel lebih punya pacar dulu daripada Mischa, Marcel lebih bandel dalam arti dia lebih gampang membawa diri ke lingkungan sosial," urainya. Mischa Chandrawinata melanjutkan, dalam membangun karier pun, jalan Marcel Chandrawinata terbilang mulus. "Kalau gue sih diam, enggak banyak omong, pemalu. Pas dapat tawaran syuting, gue (sering tanya ke diri sendiri) bisa enggak ya," pungkasnya. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Positif Covid-19, Anies Baswedan Trending Topic di Twitter Posted: 30 Nov 2020 08:57 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinyatakan positif tertular Covid-19. Anies Baswedan mengumumkan dirinya terkena Covid-19 melalui akun Instagram dan Twitter @aniesbaswedan.
Anies Baswedan juga menyebut dirinya akan menjalani isolasi mandiri. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini meminta orang-orang yang berinteraksi dengannya selama beberapa hari terakhir untuk melakukan swab test. Tidak butuh lama setelah Anies Baswedan mengumumkan dirinya positif terkena Covid-19, topik mengenai Anies Baswedan pun langsung jadi bahan pembicaraan hangat di media sosial, khususnya Twitter. Trending topic Twitter Indonesia kini ramai dengan topik Pak Gub dan Anies Baswedan. Dalam cuitan-cuitannya, sebagian besar warganet pun mendoakan agar Anies Baswedan cepat sembuh dari sakitnya.
Cepat Sembuh dan Tetap WaspadaWarganet lainnya ikut mendoakan agar Anies Baswedan segera sembuh dan dapat beraktivitas kembali seperti sedia kala.
Tidak hanya itu, ada pula yang mengingatkan warganet untuk terus waspada mengingat sejumlah pejabat Pemprov DKI Jakarta sudah tertular Covid-19. Seperti diketahui, sebelumnya Sekretaris Daerah DKI Jakarta juga meninggal dunia setelah dinyatakan terkena Covid-19, selanjutnya Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria juga terkena Covid-19. Kini Gubernur Anies Baswedan juga tertular virus corona.
Imbau Orang Terdekat Isolasi dan Tes SwabUsai dinyatakan positif COVID-19, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta agar semua orang yang pernah berinteraksi dengannya untuk segera melakukan tes Corona berupa swab test PCR (tes usap) dan menjalani isolasi mandiri. Pernyataan itu disampaikan Anies Baswedan dalam unggahan video di akun Instagramnya, @aniesbaswedan, ketika mengumumkan bahwa dirinya positif COVID-19 pada Selasa, 1 Desember 2020. "Saya menyampaikan ini agar semua orang yang berinteraksi dengan saya selama beberapa hari terakhir ini, bisa langsung melakukan langkah yang dibutuhkan, seperti isolasi mandiri atau tes usap PCR," kata Anies Baswedan. "Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari ini, silahkan langsung hubungi puskesmas terdekat untuk menjalani tes usap," Anies Baswedan menekankan. Anies Baswedan juga mengungkapkan bahwa tim pelacak (tracing) Dinas Kesehatan akan menghubungi, mendata, dan mencatat semua kontak eratnya, untuk menjalankan prosedur terkait COVID-19. (Tin/Ysl) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Usai Terkonfirmasi Positif Covid-19, Anies Baswedan Minta Layanan Publik Tetap Jalan Posted: 30 Nov 2020 08:55 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19 karena infeksi virus Corona berdasarkan hasil tes usap PCR yang dilakukan pada Senin 30 November 2020. Kendati begitu, dia meminta seluruh pelayanan terhadap publik tidak akan terganggu atas hasil tersebut. "Saya berpesan pada semua, terus bekerja dengan giat, semua pelayanan harus berjalan dengan amat baik dan jangan sampai ada layanan publik terganggu, dan di atas itu semua, perhatikan dan utamakan kesehatan ibu/bapak dan keluarga," kata Anies dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Selain itu, dia menyatakan akan tetap bekerja untuk memimpin rapat yang telah dijadwalkan. Sebab rapat dilakukan secara daring atau virtual. "Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual, dan insyaallah tidak akan ada proses pengambilan kebijakan yang terganggu," ucap Anies.
Tanpa GejalaAnies mengaku dalam keadaan yang baik tanpa ada gejala. Selain itu, Anies menyatakan pihaknya akan melakukan isolasi mandiri terpisah dengan keluarganya. "Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi," jelas Anies. Sebelumnya, Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil tes dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (27/11/2020). Riza mengaku saat ini pihaknya tengah menjalankan isolasi mandiri. "Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat (27/11/2020) kemarin menunjukkan positif Covid-19, namun kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali," kata Riza dalam keterangan pers, Minggu (29/11/2020). Politikus Gerindra tersebut mengatakan sebelum dinyatakan positif telah melakukan tes swab selama dua kali berturut-turut. Yakni pada Kamis (26/11/2020) dengan hasil negatif, dan lalu dilanjutkan tes yang sama pada Jumat (27/11/2020) dengan hasil terkonfirmasi positif "Jadi, temuan positif Covid-19 ini adalah dari lingkungan pekerjaan, di mana ada staf saya yang tertular dari klaster keluarganya," ucapnya. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Podcast Bareng Bobby Nasution, Deddy Mizwar Sebut Kekuasaan Sarana Ibadah Posted: 30 Nov 2020 08:55 PM PST Liputan6.com, Medan Tokoh politik nasional yang juga dikenal sebagai aktor lawas sekaligus pemeran Naga Bonar, Deddy Mizwar, podcast bareng Bobby Nasution. Podcast digelar di ruang terbuka, di samping areal Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jalan Halat, Kota Medan. Dalam podcast, Deddy Mizwar menegaskan kunci sukses pemimpin adalah yang memiliki integritas. Kemudian jika berbicara tentang kekuasaan, juga berbicara tentang ibadah. Karena kekuasaan merupakan sarana ibadah. "Sudah ku bilang, jangan kau bertempur, masih bertempur juga. Mati lah kau dimakan cacing," canda Deddy Mizwar diawal podcast dengan Bobby Nasution, Senin, 30 November 2020. Diungkapkan Deddy, dipilihnya lokasi podcast bareng Bobby kali ini dekat dengan kuburan sangat tepat. Karena kuburan mengingatkan tentang kematian. Sebab, orang yang ingat akan kematian, tentu akan meningkatkan ibadah. "Kekuasaan adalah sarana ibadah. Yang pertama sekali masuk surga adalah pemimpin yang amanah. Gunakan kekuasaan dengan amanah," ungkap Deddy, mantan Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat. ** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Pilkada MedanMenyinggung perhelatan Pilkada Medan 2020, Deddy Mizwar yang saat ini berstatus politisi Partai Gelora mengatakan, Medan membutuhkan anak muda yang enerjik dan visioner. Terpenting jujur dan punya integritas, serta tegas. Tapi juga punya kelembutan dalam menghadapi masyarakat. "Ini ada dalam sosok Bobby. Soal birokrasi bisa belajar. Kesuksesan memimpin utamanya harus punya integritas. Ini nasihat dari orang tua, ya Nak Bobby," pesan Deddy kepada Bobby Nasution. Disebutkan Deddy, Bobby yang berstatus calon Wali Kota Medan nomor urut 2 memiliki data dan program untuk mengejar ketertinggalan pembangunan di Medan. Menurutnya juga, menantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu sudah tahu mau dibawa ke mana Medan. "Harus memiliki target dalam masa kerja. Ini Medan bung, masih banyak anggota Naga Bonar yang pencopet-pencopet itu di Medan," tutup Naga Bonar berkelakar. Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kim Jong-Un dan Keluarga Dilaporkan Telah Diberi Vaksin COVID-19 dari China Posted: 30 Nov 2020 08:51 PM PST Liputan6.com, Pyongyang- Laporan seorang analis Amerika Serikat menyebutkan pihak berwenang China telah memberikan vaksin Virus Corona COVID-19 eksperimental kepada Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un. Dikutip dari Channel News Asia, Selasa (1/12/2020) keluarga Kim Jong-un juga dikabarkan ikut menerima vaksin COVID-19 dari China tersebut. Laporan itu disampaikan oleh Harry Kazianis, seorang pakar Korea Utara pada forum diskusi think thank, Center for the National Interest di Washington, AS. Kazianis mengatakan bahwa informasi itu didapatkan dari dua sumber intelijen Jepang. Disebutkannya juga, bahwa Kim Jong-un dan keluarganya serta beberapa pejabat senior Korea Utara telah divaksinasi. Namun, menurut Kazianis, dua sumber intelijen tersebut tidak mengungkap vaksin dari perusahaan mana yang diberikan kepada Kim Jong-un dari apakah vaksin itu terbukti aman. "Kim Jong-un dan beberapa pejabat tinggi lainnya dari kalangan keluarga Kim dan jaringan kepemimpinan telah divaksinasi untuk Virus Corona dalam dua hingga tiga pekan terakhir berkat kandidat vaksin yang disediakan oleh pemerintah China," sebut Kazianis dalam sebuah artikel untuk outlet online, 19FortyFive.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Korea Utara Belum Melaporkan Kasus COVID-19 di WilayahnyaKazianis, yang mengutip ilmuwan medis AS Peter J Hotez, menyebutkan bahwa setidaknya tiga perusahaan China sedang mengembangkan vaksin Virus Corona COVID-19, termasuk Sinovac Biotech, CanSinoBio, dan Sinophram Group. Sementara itu, Korea Utara sejauh ini belum mengkonfirmasi adanya infeksi Virus Corona COVID-19. Namun Badan Intelijen Nasional (NIS) Korea Selatan mengatakan bahwa wabah COVID-19 di Korea Utara tidak dapat dikesampingkan karena negara tersebut memiliki perdagangan dan pertukaran orang-ke-orang dengan China - lokasi awal pandemi - sebelum menutup perbatasan pada akhir Januari 2020. Sinophram telah menyatakan bahwa kandidat vaksinnya telah digunakan oleh hampir 1 juta orang di China, meskipun belum ada perusahaan yang diketahui secara terbuka meluncurkan uji klinis Fase 3 dari obat COVID-19 eksperimental mereka. Infografis Yuk Kenali Perbedaan Vaksin, Vaksinasi dan Imunisasi Cegah COVID-19Saksikan Video Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BRI Kembali Gelar BRILIAN PRENEUR UMKM Export 2020, Target Transaksi USD 50 Juta Posted: 30 Nov 2020 08:48 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PT BRI Tbk kembali menggelar BRILIAN PRENEUR UMKM Export 2020 yang berlangsung pada 1-15 Desember 2020, dengan target bisa memfasilitasi lebih dari 23 kontrak dan menghasilkan pendapatan sebanyak USD 50 juta atau Rp 706 miliar (USD 1=Rp 14.133). Direktur Utama Bank BRI Sunarso mengatakan saat pertama kali BRILIAN PRENEUR UMKM Export diadakan pada tahun 2019 lalu, BRI mampu memfasilitasi 23 kontrak antara para pelaku UMKM dengan buyer yang berasal dari luar negeri dengan nilai kontrak sebesar USD 33,5 juta atau Rp 473 miliar. "Alhamdulillah kita adakan Brilian Preneur UMKM yang pertama dan menurut saya sukses karena 3 hari dikunjungi 16 ribu orang, dan tahun lalu bisa memfasilitasi 23 kontrak dan nilainya USD 33,5 juta, saya kira terobosan yang bagus selama 3 hari kita bisa mempertemukan UMKM kita dengan buyer luar negeri," kata Sunarso dalam Konferensi Pers Daring UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2020, Selasa (1/12/2020). Maka untuk tahun ini ia berkomitmen BRI bisa memfasilitasi lebih dari 23 kontrak dan berharap nilai kontraknya bisa mencapai USD 50 juta. Meskipun Brilian Preneur ini dilakukan secara virtual, ia yakin bisa mendatangkan lebih banyak buyer daripada sebelumnya. "Kalau tahun lalu kita bisa memfasilitasi 23 kontrak, mudah-mudahan tahun ini bisa lebih dari itu, dan nilainya syukur-syukur bisa melebihi USD 50 juta sudah bagus, sebenarnya yang penting adalah setelah 3 hari itu sepanjang tahun UMKM kita banyak yang berkontrak dengan buyer di luar negeri," jelasnya.
Tahun 2019Sebelumnya pada BRILIAN PRENEUR UMKM Export 2019, pihaknya bisa mengundang dan menghadirkan 74 buyer dari 16 negara langsung ke Jakarta untuk menghadiri acara pameran tersebut. "Sudah barang tentu dengan virtual ini meskipun sulit, secara global lebih banyak negara lain yang bisa ikut berpartisipasi, iklan brilian perenur ini sudah kita tayangkan di luar negeri untuk mendukung UMKM Indonesia go global, saya berharap bisa lebih dari 74 buyer yang berminat membeli produk-produk Indonesia," ungkapnya. Sunarso juga berharap BRILIAN PRENEUR UMKM Export 2020 yang diadakan secara virtual tidak mengurangi makna dan tujuan dari diadakannya acara ini untuk UMKM, serta tidak menghalangi terjadinya kontrak antara buyer dengan para pelaku UMKM. "Mudah-mudahan kita bisa melalui penyelenggaraannya secara virtual, tidak mengurangi pengunjung karena lebih mudah dicapai secara virtual yang datang itu lebih banyak dan transaksinya lebih banyak lagi, itulah target kami," pungkasnya.
Saksikan video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Positif COVID-19, Anies Baswedan: Penyakit Ini Bisa Menghampiri Siapa Saja, Mari Disiplin 3M Posted: 30 Nov 2020 08:47 PM PST Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengumumkan bahwa dirinya positif terinfeksi COVID-19. Anies pun mengatakan agar masyarakat tetap waspada dan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan. "Saya ingatkan sekali lagi kepada semua, bahwa COVID ini masih adadan bisa menghampiri siapa saja," kata Anies Baswedan dalam keterangan di Instagram pribadinya, Selasa (1/12/2020). Guna menurunkan risiko penularan COVID-19, Anies pun menekankan pentingnya menjalankan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun) "Mari kita lebih disiplin menggunakan masker, mencuci tangan secara rutin, mari kita menjaga jarak. Ikhtiar itu harus kita lakukan sama-sama untuk menjaga dari risiko penularan," sebutnya. Dalam video tersebut, Anies mengungkapkan kronologi dirinya positif terinfeksi COVID-19. Ia pun meminta agar yang melakukan kontak erat dengannya melakukan tes swab PCR. "Saya mengatakan ini, agar yang berinteraksi dengan saya beberapa hari terkahir ini bisa langsung melakukan langkah, yg dbutuhkan seperti isolasi mandiri maupun tes usap (swab) PCR," kata Anies Baswedan dalam video keterangan yang diunggah di Instagram pribadinya pada Selasa, 1 Desember 2020. Jika memang pernah kontak atau interaksi dengannya, Anies menyarankan untuk mendatangi puskesmas terdekat untuk menjalani tes usap PCR. Ini adalah tes standar emas dalam menegakkan status apakah seseorang terinfeksi COVID-19 atau tidak. Anies juga menyebutkan bahwa Dinas Kesehatan DKI Jakarta bakal mendata semua orang yang pernah kontak erat dengannnya. "Tim tracing dari Dinkes akan mendata, akan di-tracing semua kontak erat dan semua prosedur akan dijalankan," terang Anies Baswedan.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Tak BergejalaAnies Baswedan mengetahui dirinya terkonfirmasi COVID-19 lewat tes PCR yang hasilnya didapat pada Senin, 30 November 2020. Dia menegaskan kondisinya saat ini sehat, sehingga virus SARS-CoV-2 pada dirinya tak bergejala. Anies akan menjalani isolasi mandiri serta menjalankan prosedur yang sudah ditetapkan tim medis. "Isolasi mandiri saya lakukan di rumah dinas. Saya tinggal di rumah dinas dan keluarga di rumah pribadi yang selama ini ditempati," katanya. Selama menjalani isolasi mandiri, Anies akan tetap bekerja secara virtual. "Kepada seluruh warga doakan kami agar bisa cepat pulih kembali bekerja d Balaikota." Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Riza Patria terkonfirmasi COVID-19. Itulah sebabnya, Anies melakukan tes usap untuk mengetahui dirinya positif COVID-19 atau tidak. InfografisSaksikan Juga Video Menarik Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Semua Halte Transjakarta Kini Berfasilitas Wifi Tanpa Bayar Posted: 30 Nov 2020 08:46 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Mulai Selasa, 1 Desember 2020, seluruh halte Transjakarta tersedia Wifi berkecepatan tinggi tanpa bayar dan tanpa batas kuota. Fasilitas ini dapat dinikmati oleh seluruh pelanggan di semua halte pada 13 koridor Transjakarta. "Wifi berkecepatan tinggi dan tanpa batas kuota ini didukung dengan kapasitas sebesar 5 GB Bandwith secara total di tahun 2020. Dengan kapasitas sebesar itu, fasilitas Wifi ini memiliki kecepatan atau high speed yang sangat tinggi yakni mencapai 20 Mbps yang dapat dinikmati seluruh pelanggan Transjakarta tanpa bayar dan tanpa batas kuota," ujar Sardjono Jhony Tjitrokusumo, Direktur Utama Transjakarta di Jakarta, Selasa (1/12/2020). Menurutnya, fasilitas Wifi berkecepatan tinggi tanpa bayar dan tanpa batas kuota dapat digunakan secara instant tanpa harus melakukan registrasi dan terbuka aksesnya Pelanggan Transjakarta hanya perlu mengaktifkan di gawai masing-masing. Kemudian hubungkan pada TIJE-High Speed Wifi. Seketika pelanggan Transjakarta langsung dapat menikmati internet kecepatan tinggi tanpabayar dan tanpa batas kuota di seluruh halte Transjakarta. Fasilitas terbaru ini, kata Jhony, aktif selama jam layanan halte sehingga memastikan seluruh pelanggan selama jam-jam layanan operasional Transjakarta dapat menikmati akses konektifitas internet bekecepatan tinggi tanpa bayar dan tanpa batas kuota. Ia menambahkan Transjakarta berencana meningkatkan kapasitas bandwidth akan dinaikan menjadi 10 GBps di 2021 untuk mendukung performa layanan Wifi di seluruh halte Transjakarta. P eningkatan akan terus dilakukan seiring bertumbuhnya jumlah pelanggan sehingga kualitas layanan kecepatan internet bagi pelanggan Transjakarta tetap stabil dan terjaga. Selain itu, fasilitas Wifi berkecepatan tinggi tanpa bayar dan tanpa batas kuota akan memudahkan pelanggan Transjakarta untuk mengunduh aplikasi Tije. Serta membeli Tiket QR pun menjadi lebih mudah di semua lokasi halte Transjakarta. Di luar itu, Transjakarta terus menghimbau masyarakat untuk tetap di rumah saja apabila tidak ada keperluan yang mendesak. Namun, jika meninggalkan rumah karena terpaksa, tetap selalu terapkan 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Transjakarta Operasikan Kembali 12 Rute Bus Non-BRT Mulai 18 November 2020PT Transjakarta kembali mengoperasikan 12 rute non bus rapid transit (BRT) terintegrasi dimulai hari ini, Rabu (18/11/2020). Direktur Operasional Transjakarta Prasetya Budi mengatakan pembukaan 12 rute non-BRT tersebut dilakukan bertahap selama dua hari. "Mulai 18 November hingga Kamis 19 November," kata Budi dalam keterangan tertulis, Rabu (18/11/2020). Budi menyatakan alasan pembukaan rute tersebut karena kegiatan masyarakat mulai pulih di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi. "Mengingat hal tersebut, kebutuhan akan transportasi publik juga menjadi perhatian agar bisa memobilitasi masyarakat dalam melaksanakan kegiatan," katanya. Dengan dibukanya kembali 12 tersebut, maka total ada 138 rute beroperasi dari total 151 rute yang dimiliki Transjakarta. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Anies Baswedan Positif Covid-19, Kantor Gubernur DKI Ditutup Sementara Posted: 30 Nov 2020 08:46 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19. Sesuai protokol kesehatan, kantornya ditutup sementara selama tiga hari. Anies Baswedan menuturkan, selain kantornya, kantor Wakil Gubernur DKI Jakarta juga ditutup. Seperti diketahui Wagub DKI terkonfirmasi positif Covid-19 terlebih dahulu. "Seperti juga unit kantor wakil gubernur di Blok B sudah ditutup," kata Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Sementara, untuk gedung utama Balai Kota DKI tetap buka. Semuanya beroperasi dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat. "Gedung utama balai kota, yang lokasinya berbeda dengan kantor gubernur dan wakil gubernur akan tetap akan beroperasi dengan protokol kesehatan ketat," jelas Anies Baswedan. Selain itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut meminta agar masyarakat tetap melakukan protokol kesehatan Covid-19 yang telah ditetapkan. Mulai dari memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Anies Baswedan pun meminta doa agar diberi kesembuhan. "Mohon doanya agar bisa segera kembali sembuh dan Semoga Allah SWT melindungi kita semua dan merahmati kota Jakarta," kata dia.
Positif Covid-19Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19. Anies mengatakan, hal tersebut dia ketahui berdasarkan hasil tes PCR atau swab yang dilakukan pada Senin 30 November 2020. Anies Baswedan sudah melakukan isolasi mandiri lantaran positif Covid-19. Dirinya mengaku sudah berkonsultasi dengan dokter. "Setelah berkonsultasi dan sesuai dengan arahan dokter, saya akan menjalani isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan tim medis," kata Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Video Pembukaan Mal Terbesar di Kamerun Ini Viral, Antreannya Bikin Elus Dada Posted: 30 Nov 2020 08:45 PM PST Liputan6.com, Jakarta Bagi masyarakat yang tinggal kota mungkin sudah terbiasa melihat pusat perbelanjaan atau mall besar. Bahkan bisa jadi kamu salah satu yang sering atau hampir setiap hari mengunjungi mal untuk berbelanja ataupun sekedar berkeliling saja. Namun nyatanya, masih banyak pula daerah-daerah bahkan negara yang belum memiliki mal. Salah satunya ialah negara Kamerun yang berada di Afrika. Baru-baru ini beredar luas di media sosial mengenai suasana pembukaan sebuah mal besar yang ada di Doula, Kamerun, Afrika. Pasalnya, sebelum mal resmi di buka untuk umum terlihat cukup panjang antrean yang mengular. Tak hanya itu, beberapa video yang beredar di media sosial Twitter maupun Instagram juga memperlihatkan kondisi di dalam mall yang penuh sesak. Jadi Mal PertamaDoula Grand Mall sendiri diketahui pertama kali dibuka untuk umum pada 22 November 2020 lalu. Mal yang berada di jantung kota Doula ini pun menjadi mall pertama di Kamerun, Afrika. Antusias masyarakat yang ingin mengunjungi mall ini pun sangat tinggi. Dari video yang beredar di sejumlah media sosial juga memperlihatkan antrean warga sekitar yang ingin masuk dalam mall. Tak hanya itu saja, video saat orang-orang pertama kali menaiki eskalator mal juga tak lepas dari sorotan publik. Mulai dari yang memperlihatkan orang-orang ragu untuk naik eskalator, tak bisa menjaga keseimbangan hingga menaiki eskalator naik saat harus turun. Respons Netizen
Beredarnya video antusias masyarakat yang pertama kali masuk mall ini pun berhasil mencuri perhatian netizen. Tak sedikit netizen yang merasa haru bahagia melihat kebahagian masyarakat di Kamerun. Namun, banyak pula yang tertawa geli saat melihat tingkah masyarakat saat pertama kali menaiki eskalator. "Kamerun membutuhkan lebih banyak eskalator. Tidak percaya banyaknya orang yang ke mall untuk mencoba menaiki eskalator" ujar @ngwejerry1. " Antara kasihan tapi juga ingin tertawa melihat orang-orang berdesakan di eskalator" tulis @Nomthandazo_D "Saya selalu heran dengan isu eskalator di Afrika" tulis @OzalwauMaMnguni This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Positif Covid-19, Anies Baswedan Minta Orang yang Berkontak Dengannya Tes Posted: 30 Nov 2020 08:42 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19. Dia pun meminta, semua pihak yang pernah kontak atau bertemu dengannya beberapa hari terakhir melakukan tes. "Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari terakhir, bisa kontak ke Puskesmas terdekat untuk menjalani swab test," kata Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Dia pun menegaskan, tim tracing dari Dinas Kesehatan juga sudah mendata dan menghubungi pihak-pihak yang berkontak dengannya. Semua ini dilakukan untuk menekan Covid-19 menyebar luas. "Tentu tim tracing dari Dinkes juga akan mendata dan menghubungi kontak erat saya. Seluruh prosedur terkait akan dijalankan," jelas Anies Baswedan. Dia pun memastikan, akan tetap bekerja secara virtual meski terkonfirmasi positif Covid-19. Dirinya meyakini tak akan menganggu proses pengambilan kebijakan. "Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual, dan Insya Allah tidak akan ada proses pengambilan kebijakan yang terganggu," kata Anies Baswedan.
Isolasi MandiriGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif Covid-19. Dia pun melakukan isolasi mandiri, namun terpisah dengan keluarganya. Menurutnya, dia akan melakukan isolasi mandiri di tempat yang hanya ditinggalinya sendiri. "Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi," ucap Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Anies Baswedan Positif COVID-19 dan Peringatan Virus Corona Masih Ada di Jakarta Posted: 30 Nov 2020 08:42 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengumumkan dirinya terkonfirmasi positif COVID-19. Pengumuman Anies Baswedan positif COVID-19 disampaikan melalui video berdurasi 4 menit 52 detik yang dia unggah di akun Instagram pribadinya, @aniesbaswedan, sekitar satu jam yang lalu. Anies Baswedan positif COVID-19 tapi tak bergejala. Setelah berkonsultasi dengan dokter, Anies akan menjalani isolasi mandiri di rumah dinas. Sementara seluruh keluarga di rumah pribadi yang biasa mereka tempati. Lewat video itu Anies Baswedan kembali mengingatkan bahwa COVID-19 yang disebabkan Virus Corona baru masih ada. Dan, bisa menghampiri siapa saja. "Mari kita lebih disiplin menggunakan masker, mari kita mencuci tangan secara rutin, mari kita menjaga jarak," kata Anies Baswedan. Anies Baswedan menegaskan bahwa ikhtiar tersebut harus sama-sama dilakukan guna menjaga diri dari risiko penularan Corona COVID-19. "Semoga Allah SWT merahmati Kota Jakarta dan melindungi kita semua," kata Anies Baswedan. Simak Video Terkait Anies Baswedan Positif COVID-19This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Hindari Guguran Lava, Warga Lereng Gunung Semeru Tinggalkan Rumah Mereka Posted: 30 Nov 2020 08:41 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Warga yang tinggal di lereng Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mulai bergerak menuju ke tempat pengungsian untuk menghindari guguran lava pijar dari gunung api tersebut. Bupati Lumajang Thoriqul Haq bersama rombongan pejabat pemerintah menuju ke lokasi pengungsian di lereng Gunung Semeru untuk memantau kondisi warga yang mengungsi. Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang Wawan Hadi Siswoyo saat dihubungi lewat telepon di Lumajang, mengatakan bahwa sebagian warga sempat mengungsi di Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Semeru di Gunung Sawur. "Beberapa pengungsian sempat tersebar di beberapa lokasi, namun pagi ini kami akan fokuskan di satu tempat untuk memudahkan penanganan," katanya, Selasa (1/12/2020). BPBD, menurut dia, akan mendirikan posko pengungsian dan dapur umum di Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, untuk menampung warga yang permukimannya terdampak guguran lava pijar Gunung Semeru. "Untuk jumlah pastinya kami masih melakukan asesmen di lapangan, keselamatan warga prioritas utama," katanya ketika ditanya mengenai jumlah warga yang sudah mengungsi seperti dikutip Antara. Ia mengatakan bahwa lava pijar dari kawah Jonggring Saloko meluncur hingga sejauh 3.000 meter ke arah Besuk Kobokan dan meminta warga mengikuti arahan petugas BPBD saat mengungsi.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Waspadai Awan PanasMenurut informasi yang disiarkan di laman resmi Badan Geologi, Gunung Semeru yang berada di wilayah Kabupaten Malang dan Lumajang, Provinsi Jawa Timur, mengalami gempa guguran dan beberapa kali guguran awan panas. Tingkat aktivitas Gunung Semeru masih ditetapkan pada Level II atau Waspada. Masyarakat diimbau tidak beraktivitas dalam radius satu kilometer dari kawah/puncak Gunung Semeru dan jarak empat kilometer arah bukaan kawah di sektor selatan-tenggara. Warga dan wisatawan juga diminta mewaspadai awan panas guguran, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai/lembah yang berhulu di puncak Gunung Semeru.
Saksikan video pilihan di bawah ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kiesha Alvaro Sudah Kenalkan Saskia Chadwick ke Keluarga, Bagaimana Tanggapan Pasha Ungu? Posted: 30 Nov 2020 08:40 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Kiesha Alvaro dan Saskia Chadwick diketahui tengah membintangi sinetron yang sama, yaitu Dari Jendela SMP. Dari sinetron tersebut, keduanya dikabarkan semakin dekat dan terlibat cinta lokasi. Malahan, Kiesha Alvaro sudah mengenalkan Saskia Chadwick kepada sang ayah, Pasha Ungu. Keisha Alvaro mengajak serta Saskia Chadwick untuk ikut merayakan ulangtahun Pasha Ungu beberapa waktu lalu. Terkait hubungan Kiesha dan Saskia, Pasha Ungu pun angkat bicara. Ia menyatakan tidak mempermasalahkan sang putra dekat dengan siapapun.
Tak Masalah"Ya berteman, berkawan kan sama siapa aja, nggak masalah. Saya sih seneng-seneng aja Keisha punya temen banyak, termasuk lawan jenis, nggak masalah," kata Pasha Ungu di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (30/11/2020).
AwasiSebagai orangtua, Pasha berpendapat bahwa ia tak boleh alergi ketika anaknya mulai tumbuh remaja dan mengenal cinta. Yang penting baginya adalah tetap mengawasi sang putra. "Biasa-biasa aja sih saya kira. Kita sebagai orangtua kan selain ngawasin juga ngemong gitu. Kita tidak boleh alergi dengan hal-hal yang bisa membuat dia (anak) happy, mungkin bisa melatih dia menjadi dewasa, jadi nggak ada masalah," terangnya.
Tak Banyak TanyaLebih lanjut, Pasha mengungkapkan bahwa putranya itu mengenalkan Saskia Chadwick sebagai temannya, tidak lebih. Pasha sendiri memilih untuk tidak terlalu ikut campur dan mencari tahu lebih jauh tentang hubungan Kiesha Alvaro dan Saskia Chadwick. "Nggak ada bahasa ngenalin temen deket atau apa sih, biasa aja. 'yah ini temen aku', Yaudah gitu doang. Saya juga gak mau banyak nanyalah, nggak mau kepo-kepo saya. Pas kemarin ke rumah sama Saskia saya sih seneng-seneng aja, namanya dia mungkin lagi pengen ngajak Saskia. Dan itu kan tidak berdua aja, ramean. Kan ada yang ngawal juga, ada asistennya," tutup Pasha Ungu. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Positif Covid-19, Anies Baswedan Tetap Pimpinan Rapat Secara Virtual Posted: 30 Nov 2020 08:39 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan akan tetap bekerja dan memimpin rapat yang telah dijadwalkan, meskipun dirinya terkonfirmasi positif Covid-19. Sebab, rapat dilakukan secara daring atau virtual. "Saya akan tetap bekerja memimpin rapat-rapat secara virtual. Sejak Maret lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual, dan Insya Allah tidak akan ada proses pengambilan kebijakan yang terganggu," kata Anies dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Dia mengaku dalam keadaan yang baik tanpa ada gejala Covid-19. Selain itu, Anies Baswedan menyatakan pihaknya akan melakukan isolasi mandiri terpisah dengan keluarganya. "Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi," ujar Anies Baswedan.
Wagub Juga PositifSebelumnya, Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil tes dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat, 27 November 2020. Riza mengaku pihaknya tengah menjalankan isolasi mandiri. "Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat (27/11/2020) kemarin menunjukkan positif Covid-19, kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali," kata Riza dalam keterangan pers, Minggu (29/11/2020). Politikus Gerindra tersebut mengatakan sebelum dinyatakan positif telah melakukan tes swab selama dua kali berturut-turut, yakni pada Kamis (26/11/2020) dengan hasil negatif, dan lalu dilanjutkan tes yang sama pada Jumat (27/11/2020) dengan hasil terkonfirmasi positif. "Jadi, temuan positif Covid-19 ini adalah dari lingkungan pekerjaan, di mana ada staf saya yang tertular dari klaster keluarganya," ucap Riza. Dia menyatakan staf dan anggota keluarga telah menjalankan tes swab Covid-19. Selain itu dia mengimbau agar masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan sehari-hari. "Mohon doanya agar kita semua dalam kondisi sehat walafiat. Jakarta belum terbebas dari pandemi Covid-19. Jangan ragu dan takut untuk saling mengingatkan Protokol 3M. Tetap tingkatkan iman, imun, dan aman bahkan hingga di dalam lingkup keluarga kita," jelas Riza. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BPS Sebut 83 Kota Inflasi, Tertinggi di Tual Maluku Posted: 30 Nov 2020 08:37 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) mengalami kenaikan harga atau inflasi sebesar 0,28 persen secara bulanan atau month to month (mtm) pada November 2020. Inflasi tersebut naik dari Oktober 2020 yang sebesar 0,07 persen. Secara tahunan atau year on year (yoy), inflasi November 2020 juga lebih tinggi dari November 2019 yang sebesar 0,14 persen. Kepala BPS Suhariyanto melaporkan, dari 90 kota yang dilakukan observasi, 83 di antaranya tunjukan kenaikan harga atau mengalami inflasi. "Sisanya 7 kota mengalami deflasi, yaitu Kendari, Ambon, Tarakan, Tanjung Pandan, Meulaboh, Pare Pare, dan Maluku. Ketujuh kota ini mengalami deflasi," kata Suhariyanto, Selasa (1/12/2020). Suhariyanto mengatakan, inflasi tertinggi November 2020 berada di Kota Tual, Maluku sebesar 1,15 persen. "Utamanya inflasi di Kota Tual merupakan andil dari kenaikan harga komoditas perikanan, yaitu ikan tongkol, ikan layang atau ikan benggol. Kemudian juga andil dari bahan bakar rumah tangga sebesar 0,30 persen," paparnya. Selain inflasi tertinggi di Kota Tual, BPS juga mencatat deflasi tertinggi terjadi di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara yakni minus 0,22 persen. "Ini andil dari komoditas perikanan, ikan layang atau ikan benggol dengan andil sebesar -0,07 persen. Ikan cakalang atau ikan sisik ini -0,05 persen, dan ikan teri yang utamanya mendorong deflasi di Kota Kendari," tuturnya. BPS Catat Inflasi November 2020 di Angka 0,28 PersenBadan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) mengalami kenaikan harga atau inflasi 0,28 persen secara bulanan (month to month/mtm) pada November 2020. Inflasi tersebut lebih tinggi dari Oktober 2020 yang sebesar 0,07 persen. Catatan ini juga lebih tinggi dari November 2019 yang mengalami inflasi sebesar 0,14 persen. "Inflasi Indonesia di bulan November 2020 ebesar 0,28 persen month to month. Kalau bicara inflasi November 2020, maka setelah mengalami deflasi Agustus dan September -0,05 persen. Oktober kita inflasi 0,07 persen," jelas Kepala BPS Suhariyanto, Selasa (1/12/2020). Sementara secara tahun berjalan (year to date/ytd) terjadi inflasi sebesar 1,23 persen. Sedangkan secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan November 2019, inflasi mencapai 1,59 persen pada November 2020. Menurut Suhariyanto, catatan inflasi pada November 2020 masih lebih baik dibanding negara lain. Seperti China yang masih mengalami deflasi pada kuartal III 2020. Begitu juga dengan Inggris dan Amerika Serikat, yang pertumbuhannya masih di angka 0 persen. Sementara untuk beberapa negara berkembang seperti Brazil dan Afrika Selatan telah menunjukan inflasi. "Di beberapa negara ASEAN juga ada inflasi, selerti Malaysia Filipina Vietnam. Singapura pada kuartal III 2020 mencapai 0,40 persen. Untuk negara ASEAN lain belum rilis," tukas Suhariyanto. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Fadel Muhammad: Pilih Pemimpin yang Pro Terhadap Petani dan Pertanian Indonesia Posted: 30 Nov 2020 08:36 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Jelang Pilkada serentak 9 Desember yang akan datang, Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad mengajak masyarakat ikut berpartisipasi dalam pesta demokrasi lima tahunan. Fadel juga meminta masyarakat memilih kandidat yang memperhatikan dan memiliki kepedulian terhadap sektor pertanian. Ini penting agar sektor pertanian di daerah - daerah menggeliat lalu bangkit kembali. "Pilihlah calon kepala daerah yang memiliki kepedulian dan visi misi di sektor pertanian. Jangan memilih kepala daerah yang hanya bisa mengobral janji, atau omong doang. Kita memiliki banyak daerah yang subur, tetapi produktivitasnya jauh dari memuaskan," kata Fadel Muhammad menambahkan. Pernyataan itu disampaikan Fadel Muhammad usai penanaman pohon manggis secara simbolis dalam rangka Dies Natalis ke-66 Fakultas Pertanian Universitas Andalas Padang. Penanaman pohon manggis, tersebut berlangsung di Depan Convention Hall Universitas Andalas Padang, Senin, (30/11/2020). Menurut Fadel, dunia pertanian Indonesia sudah waktunya bangkit. Apalagi Indonesia memiliki modal disektor pertanian yang cukup besar. Meliputi lahan yang luas dan subur, juga jumlah petani yang cukup banyak. "Kita tidak boleh terus tertinggal dengan negara - negara yang pertaniannya maju, seperti Brazil dan Argentina. Kita harus mampu mengejar ketertinggalan, untuk menjadi negara yang memiliki sektor pertanian yang kuat," kata Fadel Muhammad lagi. Fadel mengajak pihak perguruan tinggi seperti Fakultas Pertanian Universitas Andalas terlibat lebih jauh dipembangunan sektor pertanian. Ini penting agar produktivitasnya di lahan-lahan pertanian mengalami peningkatan. Sehingga petani pun dapat meningkatkan kesejahteraannya. Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pasukan Khusus TNI Pemburu Kelompok MIT Tiba di Palu Posted: 30 Nov 2020 08:35 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Pasukan khusus yang diturunkan dari Mabes TNI untuk memburu kelompok sipil bersenjata Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso pimpinan Ali Kalora tiba di Palu, Sulawesi Tengah. "Pasukan khusus seperti yang telah disampaikan Panglima TNI telah datang dan satuannya setingkat peleton, itu adalah tim pendahulu, nanti tim intinya juga akan datang berikutnya, waktunya sedang diatur," kata Komandan Korem 132/Tadulako Brigadir Jenderal TNI Farid Makruf, di Palu, Selasa (1/12/2020), seperti dikutip dari Antara. Ia mengatakan, tujuan dari kedatangan tim khusus TNI ini adalah untuk mengefektifkan pengejaran pencarian dan penumpasan terhadap kelompok MIT pimpinan Ali Kalora. "Itu tujuan utamanya dan pasukan yang datang mereka terdiri dari Kostrad dan Marinir yang mempunyai keahlian intel dan tempur. Jadi sinergitas TNI dan Polri selama ini yang terbangun dalam Satgas Tinombala akan mendapatkan kekuatan yang lebih besar dengan kedatangan pasukan khusus ini," kata dia. Farid menegaskan, kedatangan pasukan khusus ini sangat berarti untuk bisa cepat menemukan titik persembunyian dan pengejaran terhadap kelompok MIT Poso pimpinan Ali Kalora tersebut. "Mereka berada di suatu wilayah bila terjadi kontingensi mereka akan bergerak dan pasukan khusus ini bertugas sampai kelompok MIT itu bisa dilumpuhkan sampai tuntas," kata dia. Komandan Korem 132/Tadulako itu mengatakan, saat ini Satgas Tinombala masih melakukan pelacakan dan perburuan terhadap DPO MIT Poso, yang keberadaannya dicurigai masih di wilayah Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. "Sekitaran wilayah Sigi, tetapi tidak menutup kemungkinan mereka telah bergerak ke wilayah lain dan kita sedang melaksanakan pencarian," kata Farid. Panglima TNI Kirim Pasukan Khusus ke Sigi Buru Kelompok MITPanglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan TNI akan menindak tegas pelaku teror yakni Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Sigi, Sulteng. Pasukan khusus segera diberangkatkan untuk mengejar kelompok tersebut. "TNI akan menindak tegas atas pelaku yang dilaksanakan oleh Mujahidin Indonesia Timur (MIT), dalam hal ini TNI akan mendukung Polri, besok pagi akan diberangkatkan pasukan khusus dari Halim menuju Palu dan ditugaskan di Poso untuk memperkuat pasukan yang sudah ada sebelumnya di Poso," kata Panglima dalam konpers daring, Senin (30/11/2020). Panglima memastikan teroris MIT akan dikejar dan ditangkap. "Sehingga apa yang diharapkan oleh seluruh masyarakat Indonesia bahwa kelompok MIT harus dikejar dan sampai dapat akan kami laksanakan," tegasnya Panglima mengharap dukungan dan doa agar operasi pengejaran teroris MIT dalam sukses terlaksana. "Saya mohon doa agar operasi ini bsia berjalan dengan lancar, dukungan untuk operasi sudah kita kirim secara bertahap, dengan dukungan operasi tersebut, saya yakin kelompok MIT yang melakukan kejahatan atas penduduk yang tidak berdosa segera tertangkap," tandasnya Saksikan video pilihan di bawah ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pemimpin Demonstran Thailand Didakwa Penghinaan Terhadap Monarki Posted: 30 Nov 2020 08:34 PM PST Liputan6.com, Bangkok- Para pempimpin demonstran anti-pemerintah Thailand hadir di kantor polisi pada 30 November 2020 untuk mendengar dakwaan terkait penghinaan terhadap Raja Maha Vajiralongkorn. Namun, tuduhan dan dakwaan tersebut disebut tidak akan menyurutkan para demonstran. Dikutip dari Channel News Asia, Selasa (1/12/2020) dakwaan ini terjadi pertama kalinya dalam lebih dari dua tahun, ketika seseorang didakwa dengan lese majeste, Pasal 112 dalam KUHP Thailand, yang bisa berarti hukuman penjara hingga 15 tahun. Pengacara hak asasi manusia dan pemimpin demonstran, Arnon Nampa menyampaikan kepada wartawan, "112 adalah undang-undang yang tidak adil. Saya tidak memberikan nilai apa pun," dan melanjutkan, "Saya siap bertarung dalam sistem peradilan". Arnon datang ke kantor polisi bersama pemimpin demonstrasi lainnya, yakni Panupong "Mike Rayong" Jadnok, Panusaya "Rung" Sithijirawattanakul dan Parit "Penguin" Chiwarak. "Kami telah mengakui dan membantah tuduhan itu," kata Arnon di kantor polisi. "Menggunakan angka 112 untuk melawan kami semua menunjukkan kepada dunia dan masyarakat Thailand bahwa monarki sekarang menjadi oposisi politik," sebut Parit. Terdapat tujuh pemimpin demonstrasi yang menghadapi tuduhan penghinaan terhadap kerajaan. Mereka dan puluhan demonstran lainnya diketahui telah menghadapi sejumlah tuduhan lain terkait aksi demonstrasi sejak Juli 2020. Tiga demonstran lainnya, termasuk Patsaravalee "Mind" Tanakitvibulpon, Jutatip Sirikhan, dan Tattep "Ford" Ruangprapaikitseree juga mengatakan via Twitter bahwa mereka menerima panggilan dari polisi pada 29 November.
Seruan Pembatasan KekuasaanKegiatan demonstrasi telah menjadi tantangan terbesar bagi monarki dalam beberapa dekade karena mereka telah melanggar tabu dengan secara terbuka mengkritik monarki yang harus dihormati menurut konstitusi. Hingga saat ini, pihak Kerajaan belum menyampaikan komentar sejak aksi-aksi protes dimulai. Ketika ditanya tentang pengunjuk rasa baru-baru ini, raja mengatakan mereka juga dicintai. Sementara itu, para pengunjuk rasa telah menyerukan agar kekuasaan raja dibatasi sehingga dia jelas bertanggung jawab berdasarkan konstitusi. Mereka pun berusaha untuk membalikkan perubahan yang memberinya kendali atas kekayaan kerajaan dan beberapa unit tentara. Menurut kritikus monarki, hal itu telah memungkinkan dominasi oleh militer selama puluhan tahun yang telah melakukan 13 kudeta yang berhasil sejak berakhirnya monarki absolut pada tahun 1932. Perdana Menteri Thailand Prayut Chan-o-cha, mantan panglima militer yang menggulingkan pemerintah terpilih pada 2014, sebelumnya mengatakan pada Juli 2020 bahwa dakwaan lese majeste saat ini tidak digunakan atas permintaan raja. Namun para demonstran mengupayakan pencopotan Prayut. Mereka menuduhnya melakukan rekayasa pemilihan umum pada 2019 untuk tetap memegang kekuasaan. Namun Praut mengatakan pemungutan suara itu adil. Selain itu, para pengunjuk rasa juga ingin mengganti konstitusi yang dibuat oleh pemerintahan miiliter Prayut dan kemudian diubah oleh raja. Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai MaskerSaksikan Video Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Foto Viral Calon Pengantin Wanita yang Ditinggal Kekasih 3 Minggu Sebelum Hari Pernikahan Posted: 30 Nov 2020 08:33 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Oktober semestinya menjadi hari yang membahagiakan bagi Shasha, seorang calon pengantin berusia 37 tahun. Namun, peristiwa menyakitkan justru terjadi. Ia ditinggalkan sang kekasih tiga minggu sebelum hari H. Sang calon mempelai wanita tersebut tetap menjalani pemotretan pernikahan sendirian. Shasha tampil cantik dalam balutan gaun pengantin berhijab. Tangannya juga berhias hena. Ia tersenyum ke arah kamera yang menyorotnya, menyiratkan ketegaran hati yang keburu pedih. Studio foto yang bekerja sama dalam pemotretan itu kemudian mengunggah deretan foto hitam putih sang calon pengantin wanita. Tak lupa disertakan keterangan berisi kabar tak diharapkan soal Shasha. "Shasha terus maju, mengangkat kepalanya tinggi-tinggi dan memutuskan untuk mengadakan pemotretan solo yang layak," demikian keterangan studio foto tersebut. Total ada 21 potret yang menggambarkan sang mempelai wanita. Tak semuanya menampilkan Shasha, ada pula yang menyorot sejumlah barang-barang yang sedianya akan dipakainya dalam pernikahan tersebut. Sejak diunggah pada 28 November 2020, unggahan soal Shasha sudah dibagikan lebih dari 1.700 kali dan mendapat 1.300 likes. Mayoritas memuji keindahan potret tersebut seraya mendoakan sang calon pengantin mendapatkan pengganti yang lebih baik. Lainnya mengkritik si mantan dengan menuliskan, "Siapapun pria itu, ia benar-benar kehilangan sebuah permata." Berkenalan Lewat Situs KencanDikutip dari laman AsiaOne, Selasa (1/12/2020), Shasha sempat membagikan kisah cintanya lewat tulisan di blog pribadi. Ia mengaku pindah ke Singapura empat tahun lalu untuk menghapus jarak dalam hubungan jarak jauh yang dijalani sebelumnya. Sayang, hubungan tersebut berakhir dan ia pun mulai menggunakan aplikasi kencan untuk mencari tambatan hati baru. Jodohnya berujung pada perkenalan dengan R, inisial mantan tunangan, hanya lima minggu sebelum ia akan kembali pindah ke Wellington, Selandia Baru, untuk berkumpul dengan orangtuanya. Segala hal berjalan cepat. "Setelah tiga kali kencan dan mengetahui aku akan segera terbang dari Singapura, ia mengusulkan untuk bertemu dengan orangtua kami dan menikah, untuk memulai hidup kami bersama," tulis Shasha. Dalam waktu empat minggu, mereka bertunangan setelah keduanya mendapat restu dari orangtua kedua belah pihak. Ia bahkan sudah bertemu dengan dua anak R hasil pernikahan sebelumnya dan jatuh cinta pada mereka. Mundur Tanpa AlasanNamun, harapan memiliki pernikahan bak dongeng musnah hanya sekitar tiga minggu dari hari H. R mengumumkan bahwa ia mundur tanpa alasan keputusan ataupun alasan yang baik. Ia menuliskan, telah dibutakan oleh keputusan itu karena berharap masalahnya dengan R bisa selesai meski ada beberapa konflik. "Perlahan-lahan, aku harus membatalkan semua rencana pernikahan sendirian. Vendornya sangat baik dan berempati, tetapi setiap pembatalan hanya membuat saya semakin tidak percaya." Terlepas dari kesedihan yang dirasakan, Shasha bertekad untuk "melakukan sesuatu yang positif" berkat cinta dan dukungan dari orang-orang di sekitarnya. "Inilah orang-orang yang terus bertahan dalam hidup saya dan mengingatkan saya bahwa ada begitu banyak keindahan dan kebaikan dalam hidup saya untuk saya." Berpose sendirian dalam balutan gaun pengantin dan karangan bunga, Shasha juga menyoroti beberapa kutipan pilihan dalam pemotretannya, menekankan bahwa pernikahan tidak memiliki tanggal kedaluwarsa. Infografis Buku versus Kartu NikahSaksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
FOTO: Aksi Rakyat Papua di Monas Dibubarkan Polisi Posted: 30 Nov 2020 08:30 PM PST Polisi berjaga saat membubarkan aksi massa FRI-West Papua yang berunjuk rasa terkait peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Aksi massa tidak berlangsung lama karena dibubarkan oleh aparat kepolisian. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Massa FRI-West Papua menaiki bus saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Massa menolak perpanjangan otonomi khusus dan menuntut hak nasib rakyat West Papua. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Seorang massa FRI-West Papua menaiki bus saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Aksi massa tidak berlangsung lama karena dibubarkan oleh aparat kepolisian. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Seorang massa FRI-West Papua menaiki bus saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Massa menolak perpanjangan otonomi khusus dan menuntut hak nasib rakyat West Papua. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Massa FRI-West Papua menaiki bus saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Aksi massa tidak berlangsung lama karena dibubarkan oleh aparat kepolisian. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Massa FRI-West Papua menaiki sepeda motor saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Massa menolak perpanjangan otonomi khusus dan menuntut hak nasib rakyat West Papua. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) Mobil tahanan polisi membawa massa FRI-West Papua saat dibubarkan oleh aparat kepolisian terkait aksi peringatan Deklarasi 1 Desember 1961 di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (1/12/2020). Aksi massa tidak berlangsung lama karena dibubarkan oleh aparat kepolisian. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Posted: 30 Nov 2020 08:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta Liga Champions menjalankan matchday ke-5 akan berlangsung tengah pekan ini. Dua pertandingan, Borussia Monchengladbach vs Inter Milan dan Manchester United (MU) vs PSG tampaknya menjadi yang paling dinantikan publik karena sangat menentukan bagi masing-masing tim. Nasib Inter Milan akan ditentukan di pertandingan melawan Monchengladbach. Kemenangan akan menjaga peluang mereka lolos, meskipun tipis. Sebaliknya, kekalahan bakal memulangkan pasukan Antonio Conte Saat ini, Inter berada di posisi juru kunci klasemen grup B dengan koleksi dua poin. Sehari setelahnya, giliran MU yang meladeni raksasa Liga Prancis, PSG. MU mesti hati-hati dengan semangat balas dendam yang diusung skuat asuhan Thomas Tuchel. Pada pertemuan pertama, PSG kalah 1-2 dari MU. Kali ini, tim asuhan Thomas Tuchel itu tentu ingin hasil berbeda. Apalagi, mereka juga masih belum pasti lolos ke fase 16 besar. Berikut jadwal Liga Champions selengkapnya.
Jadwal Liga ChampionsRabu 2 Desember 2020 00.55 WIB, Lokomotiv Moskow vs Salzburg, Vidio 00.55 WIB, Shakhtar Donetsk vs Real Madrid, SCTV 03.00 WIB, Atletico Madrid vs Bayern Munchen, Vidio 03.00 WIB, Borussia Monchengladbach vs Inter Milan, Vidio 03.00 WIB, FC Porto vs Manchester City, Vidio 03.00 WIB, Olympique Marseille vs Olympiakos, Vidio 03.00 WIB, Liverpool vs Ajax Amsterdam, SCTV 03.00 WIB, Atalanta vs FC Midtjylland, Vidio Jadwal SelanjutnyaKamis 3 Desember 2020 00.55 WIB, Krasnodar vs Stade Rennais, Vidio 00.55 WIB, Istanbul Basaksehir vs RB Leipzig, SCTV 03.00 WIB, Sevilla vs Chelsea 03.00 WIB, Borussia Dortmund vs Lazio 03.00 WIB, Club Brugge vs Zenit St. Petersburg 03.00 WIB, Juventus vs Dinamo Kiev 03.00 WIB, Ferencvaros vs Barcelona, Vidio 03.00 WIB, Manchester United vs PSG, SCTV Saksikan juga video menarik di bawah iniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Positif Covid-19, Ini 5 Faktanya Posted: 30 Nov 2020 08:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan positif Covid-19. Hal ini pun dikonfirmasi oleh Anies usai mendapat hasil tes PCR atau swab yang dilakukannya pada Senin (30/11/2020). Sebelumnya Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria pun terkonfirmasi Covid-19. Wakil Gubernur DKI Jakarta ini pun melakukan tes di Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (27/11/2020). Saat ini Riza Patria pun sudah menjalankan isolasi mandiri. Begitu pula dengan Anies Baswedan yang dikonfirmasi positif Covid-19 setelahnya. Pihaknya pun sudah berkonsultasi ke dokter dan melakukan isolasi mandiri. "Setelah berkonsultasi dan sesuai dengan arahan dokter, saya akan menjalani isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan tim medis," kata Anies dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Berikut 5 fakta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan positif Covid-19 yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (1/12/2020). 1. Positif Covid-19 Tanpa GejalaGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, melakukan tes PCR atau swab pada Senin (30/11/2020). Lalu ia pun mendapatkan hasilnya pada Selasa (1/12/2020) dini hari. Terima hasil positif Covid-19, ia pun umumkan kondisinya ke publik. Anies mengungkapakan ia tidak mengalami gejala. "Saat ini, kondisi saya alhamdulillah baik, alhamdulillah tidak ada gejala," kata Anies Baswedan dalam videonya tersebut. 2. Jalani Isolasi Mandiri di RumahPernyataan ini diumumkan Anies Baswedan melalui akun Instagram pribadinya, @aniesbaswedan, pada Senin (1/12/2020). Ia pun melakukan isolasi mandiri di rumah dinasnya dan mengikuti prosedur pengobatan Covid-19 yang telah ditetapkan oleh tim medis. Lalu ia pun akan tingga secara terpisah dari keluarga dan rumah pribadinya. 3. Tetap Bekerja Meski Positif Covid-19Positif Covid-19 dan tidak ada gejala, Anies Baswedan pun tetap bekerja sebagai Gubernur DKI Jakarta dari rumah dinasnya. Ia pun akan bekerja secara virtual dan akan memimpin rapat secara virtual. Pekerjaan secara virtual ini pun memang sudah dijalaninya sejak bulan Maret 2020. "Saya akan tetap bekerja dari rumah, bekerja secara virtual, memimpin rapat-rapat secara virtual, dan memang sejak bulan Maret yang lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual," ujar Anies Baswedan. 4. Meminta Doa KesembuhanGubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta memang diketahui positif Covid-19. Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria sebelumnya diumumkan positif Covid-19 beberapa hari sebelum Anies Baswedan. Ia pun meminta doa kepada segenap masyarakat untuk kesembuhan keduanya agar bisa kembali bekerja secara efektif di Balai Kota. 5. Mengingatkan Pandemi Covid-19 Masih AdaSemakin lama, memang banyak masyarakat yang makin kurang waspada terhadap pandemi Covid-19. Banyak tempat-tempat umum yang kini kian ramai. Maka dari itu Anies Baswedan pun mengingatkan akan keselamatan masyarakat. "Saya ingatkan kepada semua, bahwa COVID ini masih ada, dan bisa menghampiri siapa saja. Mari kita lebih disiplin menggunakan masker, mari kita mencuci tangan secara rutin, mari kita menjaga jarak, ikhtiar itu harus dilakukan, untuk kita sama-sama menjaga dari risiko penularan," kata Anies Baswedan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Gunung Illi Lewotolok Terus Aktif, Potensi Erupsi Makin Besar Posted: 30 Nov 2020 08:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta Aktivitas Gunung Illi Lewotolok terus meningkat, beberapa gempa terus terjadi sejak Senin (30/11). Hal ini menandakan semakin besarnya potensi erupsi gunung tersebut. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Money Heist Resmi Dibuat Ulang Jadi Drakor, Ini Dia Bocorannya Posted: 30 Nov 2020 08:30 PM PST Liputan6.com, Seoul - Para penggemar drakor alias drama Korea bakal punya satu tontonan menarik di masa mendatang. Serial kondang Money Heist, telah resmi akan dibuat ulang dalam versi Korea. Dilansir dari Soompi, Selasa (1/12/2020), rumor bahwa Money Heist atau La Casa de Papel akan dibuat ulang dalam versi Korea sebenarnya sempat berembus sejak Juni lalu. Namun baru pada hari ini kabar tersebut dikonfirmasi. Álex Pina, eksekutif produser dari serial Spanyol yang tayang di Netflix ini mengungkapkan antusiasmenya dengan kerja sama ini. Money Heist Berlatar Korea"Selama bertahun-tahun, konten Korea telah menyeberangi batasan dan membuat penonton di seluruh dunia terpesona dengan komposisi dan budayanya, seperti yang dilakukan Money Heist saat ini. Karena itu kami tertarik dengan potensi versi Korea dari Money Heist. Aku bersemangat menantikan apa yang terjadi saat kasus ini diungkap dengan latar peninsula Korea," tutur Álex Pina. Drama PerampokanMoney Heist sendiri mengisahkan sebuah kelompok dengan berbagai "bakat" yang dipimpin sosok misterius yang menyebut dirinya The Professor. Target mereka adalah merampok tempat pencetakan uang, Royal Mint of Spain, dan membuat aksi ini sebagai perampokan yang diingat publik. Disebutkan bahwa daur ulang versi Korea ini juga akan diisi karakter serupa, tapi tentu saja berlatar Negeri Ginseng. Sineas yang TerlibatMoney Heist versi Korea akan disutradari oleh Kim Hong Sun. Ia dikenal sebagai "spesialis" sinema fiksi ilmiah, horor dan thriller-kriminal. Beberapa dramnya adalah Son: The Guest, Voice, dan Black. Sementara naskahnya akan dikerjakan oleh Ryu Yong Jae dan timnya, yang menulis drama tvN Psychopath Diary. BH Entertainment dan Content ZIUM akan menjadi co-producer tayangan ini.
Informasi LanjutanSementara itu, detail selanjutnya mengenai bintang yang akan tampil, judul versi Korea, maupun jadwal syutingnya, akan diumumkan di kemudian hari.
Wah, kira-kira siapa yang bakal memerankan The Professor serta Tokyo dkk, ya? This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Mendagri Minta Kepala Daerah untuk Fokus Mengendalikan Penyebaran Covid-19 di Daerah Posted: 30 Nov 2020 08:29 PM PST Liputan6.com, Jakarta Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian kembali mengingatkan seluruh kepala daerah, baik gubernur, bupati/walikota untuk fokus mengendalikan pencegahan penyebaran Covid-19, baik kasus positif, kesembuhan, dan angka meninggal dunia di daerah masing-masing. Mendagri memberikan penekanan kepada kepala daerah, diantaranya: Pertama, terkait dengan pengendalian penyebaran Covid-19 di daerah, agar Kepala Daerah secara serius dan konsisten mendorong dan memastikan masyarakat melaksanakan protokol kesehatan secara ketat dan disiplin, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mencegah serta menghindari kerumunan. Kedua, meminta kepala daerah untuk menjaga keseimbangan antara kebijakan serta upaya pemulihan ekonomi dan penanganan kesehatan masyarakat. Ketiga, untuk secara masif dan sistematis menyosialisasikan kebijakan dan mekanisme vaksinasi Covid-19, termasuk penyiapan APBD di masing-masing daerah, jika pada waktu dibutuhkan. "Para kepala daerah harus betul-betul memegang kendali sebagaimana arahan yang disampaikan Bapak Presiden, yaitu mengendalikan penyebaran Covid-19 di masing-masing daerahnya melalui pelaksanaan 3M + 1 secara masif dan konsisten, menjaga keseimbangan antara peningkatan ekonomi dan pemulihan kesehatan masyarakat, serta terus menyosialisasikan kebijakan vaksinasi, serta mekanisme pengadaan, pendistribusian, pendinginan sampai kepada pendistribusian vaksin Covid-19, termasuk penyiapan APBD di masing-masing daerah," kata Mendagri dalam Rapat Koordinasi Strategi Komunikasi Vaksinasi Covid-19 di Kantor Kemendagri, Senin (30/11/2020).
Data Valid Kasus Covid-19Mendagri juga mengingatkan kembali para kepala daerah, baik gubernur, bupati/walikota untuk benar-benar melindungi warganya. Selain itu, setiap daerah harus benar-benar memiliki data valid tentang kasus Covid-19, baik yang positif, sembuh dan yang meninggal dunia. Data terakhir per tanggal 29 November 2020 dan beberapa hari kebelakang, beberapa provinsi mengalami peningkatan, kasus positif Covid-19. Indonesia mengalami peningkatan kasus positif menjadi 13,41 persen, meningkat dibanding kasus positif minggu lalu sebesar 12,78 persen. Selain itu, angka kesembuhan pasien Covid-19 mengalami penurunan pada minggu ini menjadi 83,44 persen. Minggu lalu, persentase kesembuhan mencapai 84,03 persen. Angka-angka ini memperlihatkan bahwa pandemi Covid-19 di Indonesia benar-benar harus diwaspadai secara serius. "Para kepala daerah untuk benar-benar memberikan perhatian penuh terhadap pandemi Covid-19 dan waspada terhadap penularan Covid-19," katanya.
(*) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Prihatin Video Sudutkan Risma, Pendukung Machfud Arifin: Itu Bukan Cerminan Warga Surabaya Posted: 30 Nov 2020 08:27 PM PST Liputan6.com, Surabaya - Pendukung calon wali kota Surabaya, Machfud Arifin yang tergabung dalam Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Suramadu, mengaku prihatin dengan video yang menyudutkan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma). Sebagai bagian dari warga Surabaya, LPM Suramadu menyayangkan, viral video bernada menyudutkan sosok Wali Kota Risma tersebut. LPM Suramadu menilai nyanyian yang dicetuskan kelompok tertentu melalui plesetan lirik lagu karya Ibu Sud itu sangat tidak elok diucapkan sebagai warga Surabaya. "Kami sangat prihatin dengan unggahan video yel-yel itu. Sungguh tidak elok," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) LPM Suramadu, Lukman Hakim di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (1/12/2020). Sebagai warga Surabaya, menurut Lukman, tidak sepantasnya mengeluarkan ujaran-ujaran yang mendiskreditkan, apalagi dipenuhi kebencian. Ia mengajak, seluruh warga Surabaya untuk saling menghormati kedudukan sesorang ataupun kelompok masyarakat, meski dianggap berseberangan. "Ada alasan, maupun tanpa alasan, hal itu tidak baik dan bukan cerminan warga Surabaya," ujar dia.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. LPM Suramadu: Risma Bawa Surabaya Lebih BaikLukman mengatakan, LPM Suramadu yang merupakan salah satu unsur warga Surabaya pendukung Machfud Arifin-Mujiaman Sukirno (MAJU) tetap tak sepaham dengan video medsos yang disebarkan oknum tak bertanggung jawab tersebut. Bagaimanapun juga, pihaknya menyadari, kepemimpinan Tri Rismaharini selama 10 tahun terakhir telah membawa Surabaya menjadi lebih baik. "Mengapa kami mendukung Pak Machfud Arifin dan Pak Mujiaman Sukirno? Tidak lain hanya ingin ada perubahan di Kota Surabaya agar semakin maju dan lebih baik dari sebelumnya," ujar Lukman. Ia menuturkan, lembaga pimpinan H. Abdul Rohim ini selalu mengutamakan budaya kesantunan dalam memberikan dukungan terhadap sosok yang diusungnya. Saat berkampanye pun, lanjut Lukman, LPM Suramadu tetap memotivasi seluruh relawan agar melakukan pendekatan kekeluargaan tanpa emosional. "Tidak ada tendensi dari kami untuk mendiskreditkan tokoh maupun paslon lain, apalagi kepada Bu Risma sebagai Wali Kota yang juga dicintai warga Surabaya. Sungguh naif jika membenci Bu Risma," tegasnya. Lukman mengajak, agar perbedaan politik maupun pilihan dalam perhelatan Pilwali Surabaya tidak dijadikan sebuah senjata untuk melukai dan saling memusuhi. Meski berbeda adalah hak seseorang/warga Surabaya untuk menentukan sikap pilihannya, bukan berarti harus terpecah karena hasutan kebencian. "Mari kita sikapi perbedaan dengan bijak untuk tidak saling menghujat apalagi membenci. Dengan berpolitik yang santun dan damai akan lebih baik," harapnya. Sebelumnya, marak dipemberitaan sebuah video berdurasi 19 detik yang menampilkan sejumlah orang menyanyikan yel-yel 'Hancurkan Risma Sekarang Juga'. Ungkapan dalam nyanyian yang viral di media sosial (medos) tersebut menyudutkan sosok Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.
Saksikan Video Pilihan di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kronologi Kenaikan Aktivitas Vulkanik Gunung Semeru hingga Semburkan Awan Panas Posted: 30 Nov 2020 08:23 PM PST Liputan6.com, Lumajang - Gunung Semeru mengeluarkan awan panas guguran pada Selasa dini hari (1/12/2020) sekitar pukul 01.23 WIB. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang melaporkan, sebanyak 550 warga mengungsi usai kenaikan aktivitas gunung api yang ada di Kabupaten Lumajang itu. Berdasarkan data sementara pada Selasa (1/12), pukul 09.00 WIB, pengungsian tersebar di dua titik, yaitu di pos pantau sebanyak 300 jiwa, sedangkan sisanya di Desa Supiturang. Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Lumajang mencatat sejumlah kebutuhan mendesak, seperti makanan siap saji, dapur umum dan masker. Lokasi yang berpotensi terdampak aktivitas vulkanik yaitu Desa Supiturang, Desa Oro-oro Ombo dan Rowobaung di Kecamatan Pronojiwo, serta Desa Sumberwuluh di Kecamatan Candipuro. Sejumlah desa tersebut berada Kabupaten Lumajang. Sinergi upaya penanganan darurat dilakukan oleh berbagai pihak. Penanganan darurat yang dipimpin oleh BPBD Kabupaten Lumajang membuka pos pengungsian lapangan di Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro. Di samping itu, untuk menghindari abu vulkanik dan penerapan protokol kesehatan, BPBD dan dinas kesehatan membagikan 4.000 masker, sedangkan dinas sosial mempersiapkan operasional dapur umum. Pihak lain, seperti TNI, Polri dan dinas terkait, turut mendukung penanganan darurat di lapangan. PVMBG merekomendasikan beberapa poin sebagai berikut, pertama, masyarakat tidak melakukan aktivitas di dalam radius 1 km dan wilayah sejauh 4 km di sektor lereng selatan-tenggara kawah aktif yang merupakan wilayah bukaan kawah aktif Gunung Semeru (Jongring Seloko) sebagai alur luncuran awan panas, dan kedua, mewaspadai gugurnya kubah lava di Kawah Jongring Seloko.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Kronologi Peningkatan Aktivitas VulkanikStatus aktivitas vulkanik Gunung Semeru sendiri saat ini berada pada level II atau 'Waspada.' Melihat secara kronologi, secara visual pada periode 1 Oktober hingga 30 November 2020, gunung api terlihat jelas hingga tertutup kabut. Teramati asap kawah utama berwarna putih dan kelabu dengan intensitas tipis hingga sedang tinggi sekitar 50-500 meter dari puncak. Erupsi terjadi menerus dan menghasilkan kolom erupsi berwarna kelabu dengan tinggi maksimum 500 m dari atas kawah/puncak. Guguran batuan dari arah puncak terjadi tidak menerus sejak 19 Oktober 2020. Pada 28 November terjadi kenaikan jumlah guguran secara signifikan diikuti oleh kejadian awan panas guguran yang berasal dari ujung lidah lava dengan jarak luncur maksimum 1 km ke sektor tenggara lereng. Pada 1 Desember 2020 mulai pukul 01.23 WIB, teramati awan panas guguran dari kubah puncak, dengan jarak luncur 2 hingga 11 Km ke arah Besok Kobokan di sektor tenggara dari puncak Gunung Semeru. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terus berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Lumajang untuk mendapatkan perkembangan terkini pasca-awan panas guguran yang terjadi dini hari tadi. Simak juga video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Lonjakan Covid-19 Jateng 2.036 Kasus per Hari, Dinkes: Salah Data Posted: 30 Nov 2020 08:22 PM PST Liputan6.com, Semarang - Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah Yulianto Prabowo menyebutkan bahwa data ganda menyebabkan jumlah kasus positif COVID-19 di provinsi setempat meningkat drastis sehingga menjadi yang tertinggi se-Indonesia. "Itu mengagetkan kita semuanya, bahwa dikatakan dalam rilis (Satgas COVID-19, red) itu Jateng tertinggi di Indonesia pada 29 November 2020 dengan jumlah kasus 2.036. Ini berbeda jauh dari data kami yang hanya 844 penambahannya," katanya di Semarang, Senin. Setelah ditelusuri, lanjut dia, ternyata data yang dirilis oleh Satgas COVID-19 sebanyak 2.036 kasus tersebut terjadi data ganda, bahkan ditemukan sebanyak 519 data yang ganda dalam rilis tersebut. "Selain itu, kami temukan juga ada 75 orang yang pada minggu sebelumnya sudah dirilis, kemarin dirilis lagi. Untuk temuan 519 yang dobel data itu, ada satu nama yang ditulis sampai empat hingga lima kali sehingga total data yang dobel sebanyak 694 kasus. Itu hari itu saja, ya saat rilis Jateng tambah 2.036," ujarnya, dikutip Antara. Yulianto mencontohkan data ganda kasus positif COVID-19 terjadi di Kabupaten Kendal, dimana pada rilis Satgas COVID-19 pusat itu tercantum satu nama pasien yang ditulis sampai lima kali. Tidak hanya data ganda, dirinya juga menemukan banyak kasus lama yang dimasukkan dalam rilis Satgas COVID-19 pada 29 November 2020 atau banyak data yang sebenarnya sudah diinput pada Juni 2020. **Ingat #PesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Data Ganda"Jadi dari jumlah penambahan kasus yang disebut Satgas COVID-19 sebanyak 2.036 itu, ternyata ada dobel data banyak. Selain itu, juga kasusnya sudah lama, bahkan sudah beberapa bulan yang lalu baru dirilis kemarin," katanya. Terkait dengan persoalan perbedaan data tersebut, Yulianto mengaku sudah berkali-kali berkoordinasi dengan Satgas COVID-19 pusat agar data yang ada bisa sinkron sehingga tidak membuat resah masyarakat. "Kami terus komunikasi dengan pusat terkait perbaikan data ini. Kami meminta agar pusat mengambil saja data di website kami corona.jatengprov.go.id karena itu sudah pasti benar. Ini saran yang kami sampaikan ke pusat, agar menjadi perhatian," ujarnya. Sementara itu, Gubernur Ganjar Pranowo meminta masyarakat tidak resah dengan peningkatan kasus positif COVID-10 di Jateng seperti yang dirilis pemerintah pusat. Menurut dia, masyarakat bisa mengakses data kasus COVID-19 lewat situs https://corona.jatengprov.go.id. "Karena kawan-kawan selalu melakukan update data, maka pemprov secara terbuka menyampaikan kepada publik melalui situs resmi itu," katanya.
Jateng Nomor 3 Nasional Jumlah Kasus Covid-19Ganjar juga membenarkan adanya perbedaan data antara pemerintah pusat dengan daerah sehingga sampai saat ini timnya sedang berupaya menyinkronkan data. "Bagian data Dinkes Jateng selalu komunikasi dengan pengelola data di Kemenkes dan satgas agar rilis data sama atau tidak berbeda terlalu banyak," ujarnya. Seperti diwartakan, hingga Minggu (29/11) jumlah terkonfirmasi COVID-19 di Indonesia mencapai 534.266 orang dengan tambahan pada hari tersebut mencapai rekor terbanyak sejak COVID-19 terdeteksi di Indonesia, yaitu sebesar 6.267 kasus. Terdapat 445.793 orang dinyatakan sembuh dan 16.815 orang meninggal dunia, sedangkan jumlah pasien suspect mencapai 70.792 orang. DKI Jakarta masih menjadi provinsi terbanyak kasus COVID-19 positif, yaitu mencapai 135.762 kasus dengan penambahan per Minggu (29/11) adalah 1.431 kasus. Provinsi selanjutnya dengan positif terbanyak adalah Jawa Timur dengan 61.483 kasus, Jawa Tengah 54.997 kasus, Jawa Barat dengan 51.776 kasus dan Sulawesi Selatan 20.552 kasus. Penambahan kasus positif COVID-19 di Jawa Tengah pada Minggu (29/11) bahkan lebih besar dibanding penambahan kasus di DKI Jakarta yaitu sebanyak 2.036 kasus. Simak Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Positif Corona, Anies Baswedan Minta Kontak Eratnya Lakukan Swab Test COVID-19 Posted: 30 Nov 2020 08:20 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Usai dinyatakan positif COVID-19, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta agar semua orang yang pernah berinteraksi dengannya untuk segera melakukan tes Corona berupa swab test PCR (tes usap) dan menjalani isolasi mandiri. Pernyataan itu disampaikan Anies Baswedan dalam unggahan video di akun Instagramnya, @aniesbaswedan, ketika mengumumkan bahwa dirinya positif COVID-19 pada Selasa, 1 Desember 2020. "Saya menyampaikan ini agar semua orang yang berinteraksi dengan saya selama beberapa hari terakhir ini, bisa langsung melakukan langkah yang dibutuhkan, seperti isolasi mandiri atau tes usap PCR," kata Anies Baswedan. "Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari ini, silahkan langsung hubungi puskesmas terdekat untuk menjalani tes usap," Anies Baswedan menekankan. Anies Baswedan juga mengungkapkan bahwa tim pelacak (tracing) Dinas Kesehatan akan menghubungi, mendata, dan mencatat semua kontak eratnya, untuk menjalankan prosedur terkait COVID-19.
Anies Baswedan Tak BergejalaDalam video yang sama, Anies juga mengatakan bahwa dirinya tidak mengalami gejala COVID-19. Selain itu, ia mengatakan bahwa dirinya akan melakukan isolasi mandiri di rumah dinasnya sendiri dan mengikuti prosedur pengobatan yang ditetapkan oleh tim medis. Sementara keluarganya akan tinggal terpisah di rumah pribadinya. "Saya akan tetap bekerja dari rumah, bekerja secara virtual, memimpin rapat-rapat secara virtual, dan memang sejak bulan Maret yang lalu kita sudah terbiasa bekerja secara virtual," ujarnya. Di akhir pesannya, Anies mengingatkan kepada masyarakat bahwa COVID-19 masih ada. Ia pun meminta warga lebih disiplin menggunakan masker, mencuci tangan secara rutin, dan tetap melaksanakan jaga jarak. Infografis DISIPLIN Protokol Kesehatan Harga MatiSaksikan Juga Video Menarik Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Posted: 30 Nov 2020 08:20 PM PST Liputan6.com, Jakarta Kisah Nyata Spesial adalah FTV Indosiar favorit pemirsa. Anda bisa menyaksikan drama ini mulai pukul 11.30 WIB. FTV Indosiar ini selalu menghadirkan drama penuh hikmah di setiap episode. Anda bisa menyaksikan penayangan Kisah Nyata Spesial via live streaming Indosiar dengan klik tautan ini. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sering Dipuji Mirip Jennie Blackpink, Ini 6 Potret Gege Elisa Tanpa Makeup Posted: 30 Nov 2020 08:20 PM PST Liputan6.com, Jakarta Aktris pemain layar kaca dan film Gege Elisa memang kerap disebut mirip dengan Jennie Blackpink. Memiliki paras cantik layaknya seleb Korea membuat aktris ini selalu dipuji kecantikannya. Dalam kariernya di seni peran, ia pun telah banyak hiasi layar kaca dan layar lebar. Ia pun sempat bermain Drama Korea hasil kolaborasi antara Indonesia dan Korea dalam Love Distance 2. Gege yang kerap mengunggah kesehariannya dalam media sosial Instagramnya @gegeelisa94 ini pun kerap mengunggah potret selfienya. Beberapa diantaranya pun mengunggah potretnya tanpa makeup. Meski tanpa makeup, ia pun sudah cantik dan tuai pujian dari netizen. Berikut 6 potret Gege Elisa tanpa makeup yang Liputan6.com kutip dari Instagram @gegeelisa94, Selasa (1/12/2020). 1. Begini potret Gege Elisa tanpa makeup yang masih tetap cantik.2. Meski bangun tidur, penampilannya pun tetap menawan.3. Meski berkeringat usai berolahraga tennis, penampilan dara berwajah manis ini tetap memukau.4. Banyak yang makin mengenal Gege usai ia disebut mirip Jennie Blackpink.5. Apalagi dalam perannya di industri hiburan, ia pun bermain Drama Korea Love Distance 2.6. Banyak netizen yang penasaran dengan rahasia makeup dan perawatan wajahnya.This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Ngobras Bareng Cakra Khan, Bamsoet Dorong Pemberdayaan Ekonomi Desa Posted: 30 Nov 2020 08:18 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Ketua MPR Bambang Soesatyo atau Bamsoet mendukung cita-cita penyanyi Cakra Khan yang ingin membangun perekonomian di desa. Tak hanya sukses sebagai penyanyi, pelantun lagu 'Kekasih Bayangan' ini ternyata juga memiliki keinginan untuk sukses sebagai pemberdaya ekonomi masyarakat pedesaan. Cita-cita mulia Cakra Khan tersebut sangat relevan dengan kondisi Indonesia, karena masa depan Indonesia bukan lagi berada di perkotaan, melainkan justru berada di pedesaan. "Desa merupakan penyedia utama kebutuhan pangan masyarakat. Indonesia dianugerahi tanah yang subur untuk pertanian, laut yang luas untuk perikanan, maupun iklim sesuai untuk perkebunan. Tidak ada yang tak bisa ditanam disini. Tinggal bagaimana kita mengelolanya secara bijak. Memajukan ekonomi pedesaan, akan membuka banyak lapangan pekerjaan yang pada akhirnya akan menanggulangi kemiskinan," ujar Bamsoet dalam Podcast Ngobras sampai Ngompol (Ngobrol Asyik sampai Ngomong Politik) bersama Cakra Khan, untuk konten youtube Bamsoet Channel, di Jakarta, Senin (30/11/2020). Calon Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini menjelaskan, pedesaan juga menjadi pusat pelaku usaha UMKM. Kontribusi UMKM terhadap produk domestik bruto sangat besar, mencapai 60 persen. Kemampuan UMKM menyerap tenaga kerja juga sangat signifikan, mencapai 97 persen dari total tenaga kerja. Namun, kemampuan UMKM menembus pasar ekspor masih relatif kecil, hanya sebesar 14 persen. "Agar UMKM bisa lebih menggeliat lagi, perlu keterlibatan orang-orang seperti Cakra Khan, yang bisa dijadikan role model bagi masyarakat. Dengan pergaulannya yang luas sebagai penyanyi, Cakra Khan pasti memiliki banyak pengalaman dan jaringan yang bisa dimanfaatkan untuk memajukan UMKM di pedesaan. Khususnya, dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi," jelas Bamsoet. Ketua DPR RI ke-20 ini menerangkan, potensi pasar ekspor bagi UMKM sangat besar, sekitar 7,4 miliar jiwa jumlah penduduk dunia atau sekitar 28 kali lipat pasar domestik. Dengan demikian, walaupun berusaha di desa, pendapatan bisa melebihi kota, dan pasaran mendunia. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada tahun 2019 transaksi e-Commerce di Indonesia mencapai Rp17,2 triliun. "Artinya, konsumen Indonesia sangat melek digital. Ironisnya, data terakhir yang dihimpun Kementerian Koperasi dan UKM pada tahun 2018, jumlah UMKM yang mampu beradaptasi dan terhubung dengan ekosistem digital baru 13 persen, atau sekitar 8,3 juta dari 64,19 juta unit UMKM. Dengan keterlibatan orang-orang seperti Cakra Khan, mudah-mudahan bisa memberikan kontribusi agar UMKM bisa semakin melek digital," pungkas Bamsoet. Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Anies Baswedan Ungkap Kronologi Bisa Terpapar Covid-19 Posted: 30 Nov 2020 08:17 PM PST Liputan6.com, Jakarta Setelah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjelaskan kronologi bagaiama ia sampai terpapar Covid-19. Penjelasan Anies diunggah di akun facebook pribadinya hari Selasa (1/12). This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BPS Catat Inflasi November 2020 di Angka 0,28 Persen Posted: 30 Nov 2020 08:17 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) mengalami kenaikan harga atau inflasi 0,28 persen secara bulanan (month to month/mtm) pada November 2020. Inflasi tersebut lebih tinggi dari Oktober 2020 yang sebesar 0,07 persen. Catatan ini juga lebih tinggi dari November 2019 yang mengalami inflasi sebesar 0,14 persen. "Inflasi Indonesia di bulan November 2020 ebesar 0,28 persen month to month. Kalau bicara inflasi November 2020, maka setelah mengalami deflasi Agustus dan September -0,05 persen. Oktober kita inflasi 0,07 persen," jelas Kepala BPS Suhariyanto, Selasa (1/12/2020). Sementara secara tahun berjalan (year to date/ytd) terjadi inflasi sebesar 1,23 persen. Sedangkan secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan November 2019, inflasi mencapai 1,59 persen pada November 2020. Menurut Suhariyanto, catatan inflasi pada November 2020 masih lebih baik dibanding negara lain. Seperti China yang masih mengalami deflasi pada kuartal III 2020. Begitu juga dengan Inggris dan Amerika Serikat, yang pertumbuhannya masih di angka 0 persen. Sementara untuk beberapa negara berkembang seperti Brazil dan Afrika Selatan telah menunjukan inflasi. "Di beberapa negara ASEAN juga ada inflasi, selerti Malaysia Filipina Vietnam. Singapura pada kuartal III 2020 mencapai 0,40 persen. Untuk negara ASEAN lain belum rilis," tukas Suhariyanto. Inflasi November 2020 Diperkirakan 0,18 PersenSebelumnya, ekonom Bank Permata Josua Pardede memperkirakan terjadi inflasi pada November 2020 di angka 0,18 persen MoM, atau 1,50 persen YoY dari bulan sebelumnya yang tercatat deflasi 0,07 persen MoM atau 1,44 persen YoY. "Inflasi bulan November didorong oleh kenaikan inflasi harga bergejolak terindikasi dari tren kenaikan harga dari sebagian besar komoditas pangan," kata Josua kepada Liputan6.com, Selasa (1/12/2020). Adapun komoditas pangan yang menjadi penyebab adanya inflasi berasal dari komoditas daging ayam yang naik 9,3 persen MoM, daging sapi 0,2 persen MoM, telur ayam 5,1 persen MoM, bawang merah 13,7 persen MoM, bawang putih 6,1 persen MoM, cabai rawit 8,1 persen MoM dan minyak goreng 1,1 persen MoM. Kendati begitu, meskipun terdapat beberapa komoditas pangan yang naik, inflasi juga dipengaruhi oleh adanya komoditas yang turun seperti cabai merah -0,1 persen MoM. Selain itu, Josua menyebutkan laju bulanan inflasi inti pada bulan November diperkirakan menurun sejalan dengan tren penurunan harga emas sebesar -4,54 persen MoM. Namun inflasi inti diperkirakan sebesar 1,78 persen YoY dari bulan sebelumnya 1,74 persen. "Secara keseluruhan, inflasi hingga akhir tahun ini diperkirakan akan di bawah 2 persen, lebih rendah dari batas bawah target inflasi Bank Indonesia, mempertimbangkan inflasi sisi permintaan yang masih cenderung lemah di tengah pandemi COVID-19," ujarnya. Saksikan video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
PLN Gerak Cepat Atasi Mati Lampu di Sebagian Jakarta Posted: 30 Nov 2020 08:15 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PT PLN (Persero) mengungkapkan bahwa sebagian wilayah di Jakarta dan sekitarnya mengalami mati lampu pada Selasa pagi ini. Atas kejadian tersebut perusahaan listrik milik negara ini pun meminta maaf kepada pelanggan. Senior Manager General Affairs PLN UID Jakarta Raya Emir Muhaimin menjelaskan, listrik di sebagian wilayah Jakarta padam akibat gangguan jaringan listrik 150 kV pada pukul 09.08 WIB. "Beberapa wilayah yang padam yaitu Mampang, Sudirman, Kuningan, Pasar Minggu, Senayan, SCBD, Duren Tiga, Kemang, dan Antasari," tutur dia dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Saat ini PLN sedang mengupayakan penormalan aliran listrik. Wilayah yang sudah berhasil dinormalkan kembali yaitu Sudirman, SCBD, Taman Rasuna Mampang, sebagian Kuningan, dan Antasari. Pukul 09.45 WIB, PLN telah berhasil melakukan penormalan 70 persen wilayah tersebut. Sedangkan 30 persen yang belum normal yaitu wilayah Taman Rasuna dan Duren Tiga. "PLN memohon maaf sebesar-besarnya atas padamnya aliran listrik beberapa wilayah di Jakarta Selatan," jelas dia. 600 Gangguan Listrik di Jatim Akibat Layang-layangSebelumnya, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur mencatat, hingga September 2020 sebanyak 600 kali terjadi gangguan listrik di wilayah setempat akibat layang-layang, sehingga sedikitnya 9,7 juta pelanggan PLN mengalami terdampak padam. "Kami tak hentinya menggalakkan edukasi kepada masyarakat mengenai bahaya bermain layangan di dekat jaringan listrik," kata General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur, Nyoman S. Astawa dalam keterangan persnya di Surabaya, Senin, 5 Oktober 2020. Tak hanya itu, lanjut dia, sejak Juni 2020 patroli jaringan pun kami giatkan untuk mengantisipasi benda-benda terkena jaringan, salah satunya layang-layang yang mampu mengganggu terhambatnya keandalan pasokan listrik, dilansir dari Antara. Ia mengatakan, ratusan kali gangguan PLN akibat layang-layang itu terjadi pada saluran udara Tegangan Menengah (SUTM) 20 kV. "Untuk SUTM 20 kV, terhitung sampai dengan September 2020 telah terjadi gangguan layang-layang sebanyak 600 kali, dimana tertinggi terjadi di bulan Agustus sebanyak 207 kali," katanya. Saksikan video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Anies Baswedan Positif COVID-19, Gubernur Ibu Kota Pertama di ASEAN yang Terinfeksi Posted: 30 Nov 2020 08:11 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinyatakan positif COVID-19. Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria dinyatakan terinfeksi lebih dahulu. Ini adalah pertama kalinya pimpinan ibu kota di ASEAN terpapar Virus Corona jenis baru tersebut. "Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengonfirmasi bahwa dirinya dinyatakan positif terpapar virus COVID-19," tulis siaran pers Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Selasa (1/12/2020). Anies Baswedan melakukan tes PCR di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin siang (30/11). Anies akan tetap bekerja secara virtual dan melakukan isolasi mandiri. Dengan ini tiga pejabat tertinggi DKI Jakarta sudah terkena COVID-19. Gubernur dan wakil gubernur positif COVID-19, sementara Sekretaris Daerah Saefullah telah meninggal akibat penyakit yang sama. Anies dan Riza sama-sama sempat mendatangi acara Rizieq Shihab yang baru pulang dari Arab Saudi. Rizieq sempat dibawa ke rumah sakit, namun pihaknya menolak memberitahukan hasil tes COVID-19. Baca juga: Kasus COVID-19 di Jakarta Lebih Parah dari 50 Negara
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Anies Baswedan Isolasi Mandiri Terpisah dengan KeluargaGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkonfirmasi positif COVID-19. Dia pun melakukan isolasi mandiri, namun terpisah dengan keluarganya. "Isolasi mandiri akan saya lakukan di tempat yang terpisah dengan keluarga dan akan saya tinggali sendiri. Sementara keluarga akan tetap di kediaman pribadi," ucap Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (1/12/2020). Dia menjelaskan, seluruh kontak erat termasuk keluarga maupun staf telah dilakukan tes COVID-19. Dia juga menyatakan pihaknya dalam keadaan sehat dan tidak bergejala. Anies Baswedan juga meminta bagi siapapun yang bertemu dengan dirinya dalam kurun waktu beberapa hari terakhir, bisa melakukan swab test COVID-19 di Puskesmas. "Bagi siapapun yang pernah bertemu saya dalam beberapa hari terakhir, bisa kontak ke puskesmas terdekat untuk menjalani swab test," kata Anies Baswedan. Jokowi: Kasus Covid-19 di Jateng dan Jakarta Meningkat Drastis, Perlu Perhatian KhususPresiden Joko Widodo atau Jokowi menyoroti lonjakan kasus baru COVID-19 di Jawa Tengah dan DKI Jakarta yang cukup drastis beberapa hari terakhir. Dia meminta agar dua provinsi tersebut diberikan perhatian khusus agar kasusnya dapat ditekan. "Saya ingin ingatkan bahwa ada dua provinsi yang menurut saya perlu perhatian khusus karena peningkatan dalam Minggu ini, dalam dua-tiga hari ini peningkatannya sangat drastis sekali yaitu Jawa Tengah dan DKI Jakarta," kata Jokowi saat memimpin rapat terbatas dari Istana Merdeka Jakarta, Senin 30 November 2020. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, kasus baru COVID-19 di Jawa Tengah bertambah 2.036 dan DKI Jakarta 1.431 pada 29 November 2020. Sementara, pada 28 November, kasus positif virus Corona di Jakarta bertambah 1.370 dan Jawa Tengah bertambah 1.118. "Agar dilihat betul-betul kenapa peningkatannya begitu sangat drastis," kata Jokowi. Dia meminta Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengingatkan seluruh kepala daerah untuk memegang kendali di wilayah masing-masing baik urusan COVID-19 maupun ekonomi. Jokowi menekankan bahwa kepala daerah harus melindungi keselematan warganya. "Tugas kepala daerah adalah melindungi keselamatan warganya dan juga sudah saya sampaikan keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi," ujar Jokowi. Infografis COVID-19:Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sebagian Wilayah Jakarta Mati Listrik, Warganet Mengeluh Posted: 30 Nov 2020 08:11 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Sebagian wilayah Jakarta terpantau mati listrik, Selasa (1/12/2020). Beberapa wilayah yang padam yaitu Mampang, Sudirman, Kuningan, Pasar Minggu, Senayan, SCBD, Duren Tiga, Kemang, dan Antasari. Kondisi ini membuat sebagian besar aktivitas masyarakat warga ibu kota terganggu, terlebih banyak warga yang masih work from home (WFH) dan sekolah online di rumah. Warganet pun mengeluh dan meluapkan kekesalannya terkait mati listrik di Twitter.
PLN Minta MaafSenior Manager General Affairs PLN UID Jakarta Raya, Emir Muhaimin mengatakan, padamnya aliran listrik beberapa wilayah di Jakarta Selatan akibat gangguan jaringan listrik 150 kV pada pukul 09.08 WIB. Pihaknya pun memohon maaf atas ketidaknyamanan layanan ini. "PLN memohon maaf sebesar-besarnya atas padamnya aliran listrik beberapa wilayah di Jakarta Selatan akibat gangguan jaringan listrik 150 kV pada pukul 09.08 WIB," ujar dia dalam siaran pers yang diterima Merdeka.com, Selasa (1/12/2020). Emir mengungkapkan, saat ini PLN sedang mengupayakan penormalan aliran listrik. Wilayah yang sudah berhasil dinormalkan kembali yaitu Sudirman, SCBD, Taman Rasuna Mampang, sebagian Kuningan, dan Antasari. "Pukul 09.45 WIB PLN telah berhasil melakukan penormalan 70 persen. Sedangkan 30 persen yang belum normal yaitu wilayah Taman Rasuna dan Duren Tiga," jelas dia. "Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan bisa melihat informasi wilayah padam melalui website pelita.plnjaya.co.id," papar dia. "Selain itu, pelanggan juga dapat menghubungi Contact Center 123 untuk mendapatkan informasi gangguan listrik maupun informasi pelayanan kelistrikan lainnya," tutupnya. Layang-Layang Kembali Jadi Penyebab Listrik Padam di Sebagian MaduraDi sisi lain, Tim PLN Jawa Timur kembali menemukan layang-layang yang menyangkut pada penghantar 150 kV Ujung-Bangkalan yang menyebabkan Gardu Induk Sumenep, Pamekasan dan Guluk-Guluk padam pada pukul 14.56 WIB, Sabtu (10/10/2020). "Tim Unit Induk Transmisi JBTB telah berhasil mengevakuasi layang - layang yang menjadi penyebab terjadinya padam di sebagian wilayah Madura," ujar Senior Manager General Affairs PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur, Rasyid Naja. Dia mengatakan, timnya dengan sigap menangani pemadaman ini sehingga sekitar pukul 17.56 WIB, sistem telah kembali normal. Beban puncak Madura yang mencapai 270 MW kembali dapat disupplay penuh dan resiko pemadaman lebih luas dapat dihindarkan. "Kami laporkan bahwa dengan respon cepat Tim PLN UP3 Pamekasan, pada pukul 18.11 WIB sudah tidak ada lagi pelanggan terdampak padam," kata dia. Dia juga memohon maaf atas ketidaknyamanannya, semoga hal ini tidak akan terjadi lagi ke depan. Pihaknya juga tidak pernah bosan untuk menyampaikan dan mengingatkan kepada seluruh masyarakat untuk tidak bermain layang-layang di sekitar jaringan listrik. "Kami sampaikan jangan bermain layang-layang di sekitar jaringan listrik, sebab selain dapat menyebabkan gangguan pada pasokan tenaga listrik, berpotensi bahaya bagi keselamatan masyarakat dan dapat terancam hukuman pidana sesuai dengan pasal 188 KUHP juncto pasal 408 KUHP juncto pasal 409 KUHP," ujarnya.
Saksikan Video Pilihan Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Meskipun Positif Corona COVID-19, Anies Baswedan Pastikan Tetap Bekerja Posted: 30 Nov 2020 08:10 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkonfirmasi positif COVID-19. Hal ini disampaikan Anies melalui unggahan video berdurasi 4 menit 21 detik di akun Instagram pribadinya, @aniesbaswedan pada Selasa, 1 Desember 2020. Lewat video Anies Baswedan berpesan agar semua orang yang berinteraksi dengannya beberapa hari terakhir agar segera melakukan langkah yang dibutuhkan, yaitu isolasi mandiri atau tes Corona berupa swab test PCR. "Bagi siapa pun yang pernah bertemu dengan saya dalam beberapa hari ini, silakan langsung menghubungi puskesmas terdekat untuk menjalani tes usap," kata Anies Baswedan. Anies Baswedan juga memastikan bahwa tim tracing dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta akan mendata, mencatat, dan menghubungi semua kontak erat. Dan, seluruh prosedur terkait penanganan COVID-19 akan dijalankan. "Saat ini kondisi saya alhamdulillah baik. Alhamdulillah tidak ada gejala," kata Anies Baswedan.
Positif COVID-19, Anies Baswedan Isolasi Mandiri di Rumah DinasSetelah konsultasi dan sesuai arahan dokter, Anies Baswedan akan menjalani isolasi mandiri dan mengikuti prosedur pengobatan COVID-19 yang ditetapkan tim medis. "Saya akan isolasi mandiri di rumah dinas. Saya akan tinggal sendiri. Sementara keluarga tinggal di rumah pribadi yang memang selama ini kita tempati," kata Anies Baswedan.
Anies Baswedan Akan Tetap Bekerja Meskipun Positif COVID-19Meski dinyatakan positif Corona COVID-19 dan harus menjalani isolasi mandiri, Anies Baswedan memastikan bahwa dirinya akan tetap bekerja dari rumah, bekerja secara virtual, dan memimpin rapat-rapat secara virtual juga. "Memang sejak Maret kita sudah terbiasa secara virtual. Dan, InsyaAllah tidak ada gangguan di dalam proses pengambilan keputusan dan juga proses pemerintahan," kata Anies Baswedan.
Anies Baswedan Memastikan Unit Kantor Gubernur DitutupLebih lanjut Anies Baswedan mengatakan bahwa sesuai protokol kesehatan, unit kantor gubernur akan ditutup. Anies Baswedan, menegaskan, unit kantor gubernur dan unit kantor wakil gubernur berada terpisah dari gedung utama Balai Kota tempat seluruh staf bekerja. "Balai Kota tetap beroperasi supaya proses pemerintahan tetap berjalan dengan baik," kata Anies Baswedan. Video Terkait Anies BaswedanThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from Liputan6 RSS. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google, 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Komentar
Posting Komentar